Turnamen Vietnam Jadi Ajang Menambah Pengalaman Bagi Timnas U-16

Turnamen Vietnam Jadi Ajang Menambah Pengalaman Bagi Timnas U-16
Timnas Indonesia U-16 (c) @pssi_fai

Bola.net - - Tim nasional (timnas) Indonesia U-16 akan berpartisipasi di Vietnam International U-15 Football Tournament Invitation 2017. Pelatih timnas U-26, Fachri Husaini menyebut turnamen itu penting bagi pasukannya karena bisa memberikan pengalaman tanding yang berharga.

Turnamen yang digelar di Vietnam tersebut akan dihelat mulai 14 hingga 18 Juni 2017. Turnamen ini jadi ajang pemanasan sebelum timnas U-16 terjun ke Piala AFF U-16 dan Kualifikasi Piala Asia U-16 tahun 2017.

Di turnamen tersebut, timnas U-16 akan menghadapi Vietnam, Myanmar dan Taiwan. Turnamen ini sendiri akan jadi turnamen internasional pertama skuat Garuda Muda.

"Turnamen ini penting bagi kami untuk memberikan tambahan pengalaman internasional bagi pemain, serta sebagai ajang untuk memonitor progres latihan yang sudah kami lakukan selama ini," ujar Fachri.

Di pertandingan perdana, timnas U-16 dijadwalkan akan bentrok melawan Myanmar pada 14 Juni 2017. Fachri pun tidak sungkan untuk membidik kemenangan di laga tersebut.

"Semoga kami dapat meraih hasil positif pada laga perdana melawan Myanmar," tuturnya.

Di laga kedua, timnas akan berhadapan dengan Vietnam pada 16 Juni 2017. Berselang dua hari kemudian, pasukan Merah Putih bakal bermain melawan Taiwan.

Skuat Garuda Junior sendiri sudah tiba di Vietnam pada Senin (12/6/2017) pukul 22.00 waktu setempat. Di sana, mereka sudah sempat menjalani latihan di Hoa Xuan Stadium.