
Bola.net - Timnas Indonesia kembali gagal mengangkat trofi Piala AFF 2020. Setelah Skaut Garuda bermain imbang 2-2 di leg kedua Piala AFF 2020 lawan Thailand di National Stadium, Singapura, Sabtu (1/1/2022) malam.
Timnas Indonesia dengan demikian kalah secara agregat 2-6 dari Thailand dalam dua kali laga final. Sebelumnya skuad Merah-putih kalah telak 0-4 pada leg pertama, Rabu (29/12/2021).
Dalam laga kedua final, Timnas Indonesia sebenarnya berhasil unggul terlebih dahulu pada babak pertama melalui gol Ricky Kambuaya. Namun Thailand berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 lewat gol Adisak Kraisorn dan Sarach Yooyen.
Advertisement
Egy Maulana Vikri berhasil menyamakan skor menjelang laga berakhir, lewat sepakan kaki kirinya. Namun gol Egy Maulana tak dapat menolong Indonesia mengejar defisit dari Thailand.
Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, kedudukan 2-2 bertahan dan Thailand merayakan gelar juaranya yang keenam sepanjang sejarah Piala AFF. Sementara Timnas Indonesia mempertegas predikat raja runner-up Piala AFF dengan koleksi yang keenam.
5 Runner-up Sebelumnya
Timnas Indonesia untuk pertama kali tampil di final Piala AFF pada 2000 silam, namun Kurniawan Dwi Yulianto dan kawan-kawan harus mengakui kekalahan dari tuan rumah Thailand dengan skor telah 1-4.
Bergeser di ajang Piala AFF edisi 2002 saat Indonesia menjadi tuan rumahnya. Lagi-lagi Timnas Indonesia bertemu Thailand di final yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno. Tim Merah-putih kalah dalam drama adu penalti 2-4 (2-2).
Dua tahun kemudian, Timnas Indonesia kembali tampil di final untuk ketiga kalinya beruntun di Piala AFF 2004. Boaz Solossa dkk tampi hebat sejak fase grup hingga semifinal menyingkirikan Malaysia dengan heroik.
Sayangnya di partai puncak dengan format kandang dan tandang, Timnas Indonesia tidak berdaya mengatasi Singapura. Dua kekalahan didapat dengan skor 1-3 dan 1-2, atau kalah agregat 2-5 dari Singapura.
Kekalahan Menyakitkan
Kemudian Indonesia kembali tampil di final Piala AFF edisi tahun 2010. Lewat peran pemain naturalisasi Cristian Gonzales, skuad Garuda menembus partai puncak untuk bertemu seteru abadi Malaysia.
Namun lagi-lagi Indonesia harus puas sebagai runner-up setelah kalah agregat 2-4 dari Malaysia. Indonesia kalah telak 0-3 di leg pertama, namun hanya saggup menang 2-1 pada pertemuan kedua di Jakarta.
Final berikutnya dilalui Timnas Indonesia pada gelaran Piala AFF edisi 2016. Kembali Timnas Indonesia bersua Thailand untuk yang ketiga kalinya di final yang tetap dimainkan dua leg.
Indonesia berhasil menang 2-1 pada final pertama di Bogor, namun harus menyerah 0-2 di kandang Thailand pada final leg kedua. Atau Indonesia kalah agregat 2-3 dari Thailad dan menjadi runner-up untuk kelima kalinya sepanjang sejarah Piala AFF.
Sumber: Bola.com/Ario Atmaja, Diunggah 1 Januari 2022
Baca Juga:
- Pratama Arhan Pemain Muda Terbaik, Daftar Penerima Penghargaan Piala AFF 2020
- Mengapa Jangan Menyalahkan Singapura Soal Larangan 4 Pemain Indonesia Bermain di Final Piala AFF?
- Selamat! Timnas Thailand Raih Gelar Juara Piala AFF ke-6
- Hasil Leg ke-2 Final Piala AFF 2020: Tampil Agresif, Indonesia Imbang 2-2 Lawan Thailand
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 31 Desember 2021 20:21
Leg 2 Final Piala AFF 2020, Thailand Diprediksi Menang Lagi Atas Timnas Indonesia
-
Tim Nasional 31 Desember 2021 15:44
Final Kedua Piala AFF 2020: Shin Tae-yong Ubah Suasana Tim, Pemain Jangan Tegang
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Maret 2025 21:31
-
tim nasional 20 Maret 2025 21:22
-
tim nasional 20 Maret 2025 21:07
-
tim nasional 20 Maret 2025 21:05
-
tim nasional 20 Maret 2025 20:57
-
tim nasional 20 Maret 2025 20:48
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...