Titah Erick Thohir untuk Shin Tae-yong: Blusukan ke Eropa, Cari Bomber Haus Gol untuk Timnas Indonesia

Bola.net - Shin Tae-yong mendapat perintah dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Pelatih Timnas Indonesia itu disuruh pergi ke Eropa untuk mencari penyerang baru untuk Tim Garuda.
Sosok striker haus gol memang menjadi PR besar di Timnas Indonesia saat ini. Sudah banyak penyerang dicoba oleh Shin Tae-yong, mulai dari lokal hingga naturalisasi. Namun, belum ada yang mampu memuaskan Erick Thohir.
"Sekarang, Shin Tae-yong saya minta ke Eropa untuk memetakan lagi pemain naturalisasi, apakah untuk posisi di lini depan," ujar Erick Thohir dalam YouTube tvOneNews.
Advertisement
8 Pemain dan Calon Naturalisasi
Sejak menjadi Ketua PSSI pada Februari 2023, Erick Thohir telah menaturalisasi empat pemain untuk Timnas Indonesia yang terdiri Ivar Jenner, Rafael Struick, Justin Hubner, dan Jay Idzes.
Saat ini, Erick Thohir juga sedang memproses naturalisasi untuk empat pemain lagi yang meliputi Nathan Tjoe-A-On, Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Maarten Paes.
Dari nama-nama yang telah dan tengah dinaturalisasi Erick Thohir itu, tidak satu pun pemain yang terbiasa bermain sebagai penyerang tengah. Untuk Rafael Struick, peran aslinya adalah second striker yang bisa menjadi winger.
Bukan untuk Membunuh Striker Lokal
Namun, Erick Thohir tidak mau rencana menaturalisasi striker diaspora menutup peluang untuk para penyerang lokal yang ada di Timnas Indonesia saat ini, seperti Ramadhan Sananta.
"Tetapi, jangan juga naturalisasi membunuh keberlanjutan pemain-pemain yang sudah kami bina seperti Sananta hingga Witan Sulaeman," ucap Erick Thohir.
Belum tahu kapan Shin Tae-yong bakal berangkat ke Eropa. Bersumber dari unggahan di akun Instagramnya pada beberapa waktu lalu, ia masih liburan di kampung halamannya, Korea Selatan.
Sumber: YouTube tvOneNews
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Rizki Hidayat) 15 Februari 2024
Jangan Lewatkan!
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Februari 2024 01:41
Sudah Degradasi Tertimpa Sanksi, Kalteng Putra Kembali Dihukum Komdis PSSI
-
Tim Nasional 13 Februari 2024 15:51
-
Tim Nasional 13 Februari 2024 11:04
Walau Rumit, PSSI Tetap Perjuangkan Naturalisasi Maarten Paes
-
Tim Nasional 8 Februari 2024 06:45
Pesan Untuk Nathan Tjoe-A-On: Segera Datang Saja ke Indonesia
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 06:21
-
tim nasional 21 Maret 2025 05:29
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...