Timnas U-23 Cari Striker Killer

Timnas U-23 Cari Striker Killer
Aji Santoso memimpin latihan Timnas U-23 di Sidoarjo (c) Antok
Bola.net - Aji Santoso mengaku mulai menemukan pemain-pemain yang tepat untuk mengisi skuat terbaiknya di Timnas Indonesia U-23. Kini Aji hanya tinggal menyelesaikan pekerjaaan rumah yang sangat sukar, yakni mencari penyerang yang bertipikal pembunuh.

Berdasarkan uji coba lawan Suriah, Selasa (10/2) kemarin malam, Aji nampaknya sudah mendapatkan komposisi pemain terbaiknya. "Ada beberapa pemain di beberapa posisi yang sepertinya pemain itu sudah ada di situ," ungkap Aji.

Mulai lini belakang hingga tengah, Aji mengaku sudah menemukan gambaran tim utama. Tapi ada satu tugas yang menguras tenaga. "Pemain belakang terlihat bagus. Pemain gelandang. Kiri dan kanan sudah oke. Fokus saya tinggal mencari striker yang benar-benar killer," jabar Aji.

Saat ini skuat Garuda Muda tengah menjajal tiga pemain, mereka adalah Sutanto Tan, Christopher Sibi, dan Anthony Putra Nugroho. "Kemarin ada Anthony yang menurut saya tampil lumayan bagus," puji Aji. [initial]

 (faw/pra)