Timnas U-23 Andalkan Pola 4-2-3-1 di SEA Games 2013

Timnas U-23 Andalkan Pola 4-2-3-1 di SEA Games 2013
Pelatih timnas U-23, Rahmad Darmawan (c) Eggi Paksha
Bola.net - Sederet persiapan telah dilakukan tim nasional Indonesia U-23 untuk tampil di SEA Games 2013. Mulai dari training centre (TC)/pemusatan latihan hingga uji coba dalam dan luar negeri.

Terakhir, skuad arahan Rahmad Darmawan tampil di ajang MNC Cup, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta. Bahkan, sukses meraih gelar juara usai menyapu bersih sembilan poin dari tiga laga.

Hasilnya, Rahmad Darmawan bisa memilih sebanyak 20 pemain yang siap diturunkan di SEA Games 2013. Rahmad Darmawan mengatakan, dari 20 pemain tersebut hanya terdapat dua penjaga gawang dan dua striker.

"Saya ingin lebih meningkatkan konsentrasi di sektor pertahanan dan barisan tengah. Karena itu, nantinya kami tampil dengan pola 4-2-3-1 yang selama ini biasa diterapkan. Kami pun optimis bisa mencapai target," terang pelatih klub Persebaya Surabaya tersebut.

"Pola tersebut, juga sudah teruji di ajang MNC Cup 2013. Jumlah pemain di posisi striker, tidak ada masalah. Sebab nantinya, terdapat pemain dari posisi lain yang juga bisa berposisi sebagai striker," tuntasnya.

Pada SEA Games 2011, Rahmad Darmawan gagal merealisasikan terget medali emas dan hanya memberikan perak.

Sementara itu, sebanyak 20 pemain Timnas Indonesia U-23 masih menjalani peningkatan motivasi dan building di Pulau Pelangi, kawasan Kepulauan Seribu, Jakarta.

Rahmad Darmawan menuturkan, jika tujuan utamanya untuk menambah motivasi para pemain jelang berlaga di SEA Games. Babak penyisihan, akan berlangsung mulai 9 sampai 16 Desember 2013.

Sehingga nantinya, Andik Vermansyah dan kawan-kawan akan bertolak ke Myanmar pada Kamis (5/12). Skuat Garuda Muda berada di Grup B dengan Kamboja, Thailand, Timor Leste, dan Myanmar.[initial]

 (esa/dzi)