
Bola.net - - Tim pelatih Timnas U-22 Indonesia masih menunggu laporan dari tim medis terkait kondisi Satria Tama. Kiper timnas U-22 itu sebelumnya mengalami masalah pada kaki kanannya.
Satria Tama dimainkan saat timnas U-22 bermain melawan Vietnam, Selasa (22/8/2017). Kiper Persegres Gresik itu dimainkan karena kiper nomor satu timnas U-22 yakni Kartika Ajie yang juga sempat mengalami cedera saat melawan Timor Leste.
Timnas U-22 sendiri tidak bisa langsung mencoret Satria Tama karena tenaganya masih dibutuhkan saat melawan Kamboja. Untuk mengetahui kondisi kiper berusia 20 tahun tersebut, timnas pun memeriksakannya ke dokter.
"Satria memang sengaja latihan terpisah dan masih akan kita lihat juga apakah itu akan bermasalah atau tidak kepada dokter. Kalau memang bermasalah kita harus ganti dengan Dicky Indriyana," ujar Asisten Pelatih Timnas U-22, Bima Sakti.
"Kalau memang Satria tidak bisa kami akan daftarkan Dicky," sambungnya.
Bima menambahkan, jika nanti diketahui bahwa Satria Tama tak bisa dimainkan, maka timnas U-22 akan segera mendaftarkan Dicky. Hal itu harus segera dilakukan karena proses pendaftarannya memakan waktu tidak sebentar.
Laga lawan Kamboja sendiri akan digelar pada Kamis, 24 Agustus 2017. Pertandingan tersebut digelar pada pukul 16.00 waktu setempat.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 22 Agustus 2017 23:24
-
Tim Nasional 22 Agustus 2017 22:59
-
Bola Indonesia 22 Agustus 2017 22:49
Ucapan Terima Kasih Milla Untuk Pemain dan Suporter Indonesia
-
Tim Nasional 22 Agustus 2017 21:49
Tampil Heroik, Sepuluh Pemain Indonesia Tahan Imbang Vietnam
-
Open Play 22 Agustus 2017 12:04
Pembalasan Insiden SEA Games, Mobil di Solo Pamer Bendera Malaysia Terbalik
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 16:05
-
tim nasional 22 Maret 2025 15:24
-
tim nasional 22 Maret 2025 15:05
-
tim nasional 22 Maret 2025 13:14
-
tim nasional 22 Maret 2025 12:45
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...