Timnas U-19 Siap Redam Kecepatan Myanmar

Timnas U-19 Siap Redam Kecepatan Myanmar
Timnas U 19 (c) Bolanet

Bola.net - - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri mengatakan, pasukannya sudah siap meladeni Myanmar. Dia juga telah mempelajari kelebihan lawan dan siap meredam kecepatan-kecepatan sang tuan rumah.

Timnas U-19 saat ini sudah berada di Yangon, Myanmar. Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan akan berlaga di pentas Piala AFF U-18 2017. Timnas U-19 akan menjalani laga pertamanya di grup B melawan Myanmar.

Pertandingan tersebut bakal digelar pada Selasa, 5 September 2017, pukul 18.00 waktu setempat.

"Kami siap melawan Myanmar. Kami akan bermain seperti biasa dengan gaya kami," ujar Indra, Senin (4/9/2017).

Mantan pelatih Bali United ini menjelaskan, semua anak-anak asuhnya saat ini dalam kondisi sangat bugar. Indra juga menyatakan telah mempelajari kekuatan sang lawan dan sudah menyiapkan strategi untuk mengalahkan mereka.

"Pemain dalam kondisi fit serta siap tempur termasuk Saddil dan Asnawi tidak ada masalah. Laga pertama melawan tuan rumah saya rasa tidak masalah," tuturnya.

"Kita sudah pelajari permainan mereka dan sudah siapkan formula untuk antisipasi, terutama kecepatan mereka," tandas Indra.