Timnas U-19 Lanjutkan Tur Nusantara, Ini Prioritas Indra Sjafri

Timnas U-19 Lanjutkan Tur Nusantara, Ini Prioritas Indra Sjafri
Timnas Indonesia U-19 (c) Fajar Rahman
Bola.net - Setelah selama berpekan-pekan bermukim di Daerah Istimewa Yogyakarta, mulai malam ini Timnas Indonesia U-19 akan mulai menjalani laga di luar, tepatnya di Solo, Jawa Tengah.

Untuk lanjutan tur ini, masih ada beberapa permasalahan yang dihadapi Indra. Pria asal Sumatera Barat ini pun berjanji akan memperbaiki persoalan tersebut.

"Saya masih ingin mengasah penguasaan bola. Di lini belakang, jangan sampai kehilangan konsentrasi. Lalu, untuk para striker diharapkan jangan kehilangan bola dengan mudah dan harus lebih efektif lagi." ujar Indra kepada wartawan.

Sebelumnya, Evan Dimas cs berhasil meraih tiga kemenangan beruntun, masing-masing 3-1 lawan PSS Sleman, 2-0 kontra Persiba Bantul, serta terakhir menang dramatis dari tim Pra-PON DIY dengan skor 3-2. [initial]

  (bola/pra)