Timnas U-19 Jalani Uji Coba Tiap Pekan

Timnas U-19 Jalani Uji Coba Tiap Pekan
Indra Sjafri (c) Fafa Wahab
Bola.net - Tim nasional Indonesia U-19 masih terus menjalani training centre (TC)/pemusatan latihan di Universitas negeri Yogyakarta (UNY). Dalam kesempatan tersebut, akan diselingi uji coba dengan klub sepak bola UNY, di Stadion UNY, Sabtu (25/1).

"Uji coba tersebut, nantinya akan mulai digelar setiap pekannya. Uji coba akan semakin ditingkatkan ketika memasuki bulan Februari. Sehingga, akan ada dua kali uji coba setiap minggunya," ungkap Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sajfri.

Dipilihnya UNY, diterangkan Indra, karena faktor kedekatan sebagai tempat menginap dan TC para pemain. Indra menegaskan, jika timnya sangat siap menghadapi uji coba tersebut meski terdapat pemain yang cedera.

"Tapi, ini bukan masalah besar. Pemain bisa segera sehat, sebab mereka hanya cedera kecil. Paling lama senin, mereka sudah bisa main," pungkasnya. [initial]

 (esa/pra)