Timnas Indonesia Andalkan Counter Attack

Timnas Indonesia Andalkan Counter Attack
Irfan Bachdim dkk akan berjuang ke Palestina (c) Premierleague.co.id
Bola.net - Asisten pelatih tim nasional Indonesia senior, Fabio Oliviera mengatakan, akan mengandalkan pola counter attack saat menjalani pertandingan di Turnamen Al- Nakbah, Palestina, 13-23 Mei. Dengan begitu, jalan untuk meraih poin penuh dapat lebih terbuka lebar.

“Kami banyak memiliki pemain yang memiliki karakter menyerang. Materi pemain kali ini juga cukup bagus dan memiliki visi,” terang mantan asisten pelatih PSM Makassar tersebut kepada Bola.net.

Kekompakan Irfan Bachdim dan kawan-kawan, juga dinilai Fabio mulai membaik dan mampu meminimalisir kesalahan dalam kerja sama. Fabio menerangkan, itu tercermin saat timnya menjalani uji coba lawan Persiba Bantul yang berakhir imbang, 1-1, Jumat (11/5).

“Harus diakui jika semangat juang para pemain sudah menunjukkan kemajuan. Saya sangat optimis dengan tim ini. Semoga, kami mampu memberikan permainan yang maksimal,” terangnya.   (esa/Rev)