
Bola.net - - Alasan Luis Milla menjadikan Jepang dan Korea Selatan sebagai tempat latihan tim nasional Indonesia U-22 akhirnya terungkap. Kedua negara itu dipilih oleh pelatih timnas Indonesia tersebut lantaran dinilai bisa jadi tolak ukur kekuatan skuat Garuda Muda.
Saat ini, Milla tengah memulai proses pembentukan materi pemain untuk timnas U-22. Pelatih asal Spanyol itu diminta mempersiapkan tim terbaik agar bisa berprestasi di ajang SEA Games 2017 mendatang.
Alasan Milla untuk memilih berlatih dan menggelar pertandingan persahabatan di Jepang dan Korea Selatan akhirnya terurai. Berdasar penuturan Sekjen PSSI, Ade Welington, dua negara itu dipilih karena dinilai cocok untuk mengukur kekuatan skuat timnas usai berlatih intensif.
"Calon lawan di SEA Games kan di Asia, jadi ada pemikiran kalau lawan ujicoba terakhir bisa bertemu dengan Asia. Ada usulan Luis Milla menghadapi negara-negara Asia yang sepakbolanya sudah di atas Indonesia seperti Jepang dan Korea," ujar Ade.
Rencananya, Milla akan membangun timnas selama dua bulan yang akan dimulai pada pekan depan. Setelah tim terbentuk, para pemain akan diterbangkan ke Spanyol dan menjalani latihan di sana selama satu bulan.
Setelah dari Spanyol, Milla akan membawa anak asuhnya berlatih dan melakoni sejumlah pertandingan uji coba di Jepang dan Korea Selatan. Kemudian, skuat Garuda Muda akan terjun ke pentas SEA Games yang akan diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia.
Keinginan Milla untuk menjajal kekuatan tim dari kedua negara tersebut, khususnya Korea Selatan masih sekedar rencana. Sebab, mereka belum mendapat jawaban dari federasi sepakbola negeri Ginseng tersebut.
"Kami masih berkomunikasi. Kami sudah sempat bertemu dengan presiden federasi sepakbola Korea Selatan untuk membahas rencana ini," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 20 Januari 2017 19:31
-
Tim Nasional 20 Januari 2017 18:57
-
Tim Nasional 20 Januari 2017 18:33
-
Bola Indonesia 10 Januari 2017 23:18
-
Tim Nasional 9 Januari 2017 22:35
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:20
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 23 Maret 2025 10:57
-
tim nasional 23 Maret 2025 10:46
-
tim nasional 23 Maret 2025 10:39
-
tim nasional 23 Maret 2025 10:28
-
tim nasional 23 Maret 2025 09:59
-
tim nasional 23 Maret 2025 09:52
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...