Timnas Indonesia U-23 Masih Berburu Pemain Baru

Timnas Indonesia U-23 Masih Berburu Pemain Baru
Irsyad Maulana akan dipantau pelatih timnas U-23 (c) Afdholud
Bola.net - Jajaran pelatih Timnas Indonesia U-23 kembali bergerilya untuk mencari pemain terbaik guna memperkuat Timnas Garuda Muda pada kejuaraan multi event Asian Games 2014 di Incheon Korea.

"Kami akan keliling lagi untuk memantau pemain. Jajaran pelatih timnas mendapatkan tugas sendiri-sendiri," kata asisten pelatih Timnas Indonesia M. Zein Al Hadaad seperti dilansir Antara.

Pelatih yang akrab dipanggil Mamak itu mengaku dirinya mendapatkan tugas untuk memantau pertandingan antara Arema Indonesia melawan Persija Jakarta di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (18/5).

Mantan pelatih Deltras Sidoarjo itu menjelaskan kedua tim ini memiliki banyak pemain muda potensial. Untuk itu, pemantauan ketat harus dilakukan agar kebutuhan pemain timnas bisa terpenuhi.

"Di Persija ada banyak pemain yang masuk seleksi timnas. Untuk Arema, kami akan memantau perkembangan Irsyad Maulana," tandasnya. (ant/dzi)