
Bola.net - Elkan Baggott masih meragukan bisa membela timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023. Meskipun pada akhirnya tidak bisa dipanggil dari klubnya di Inggris, pelatih Indra Sjafri tidak menganggapnya sebagai suatu masalah.
Tanpa seorang pemain naturalisasi tersebut, Garuda Muda tetap ditargetkan untuk bisa meraih medali emas. Sjafri merasa hanya perlu menyiapkan tim sebaik mungkin.
Peluang Baggott untuk tampil di Kamboja, Mei mendatang cukup kecil. League One yang menjadi tempat Baggott berkompetisi baru akan menyelesaikan musim kompetisi pada pekan pertama Mei 2023.
Advertisement
Hal itu disampaikan oleh Sjafri selepas memimpin sesi latihan Timnas Indonesia U-22 di Lapangan A, Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (2/3/2023) petang WIB.
"Saya belum dapat kepastian mengenai Elkan Baggott, tapi dia masih main di Inggris sampai 7 Mei 2023," ungkap Indra Sjafri.
Lebih Baik Tetap di Inggris
Elkan Baggott saat ini bermain di klub League One Inggris, Cheltenham Town. Pemain berusia 20 tahun itu mulai mendapatkan tempat di klub berjulukan The Robins itu.
Indra Sjafri pun tampak senang dengan perkembangan yang dialami Elkan Baggott. Ia bahkan merasa tidak perlu menganggu perkembangan Baggot demi SEA Games 2023.
"Terlalu riskan mengganggu Elkan, biarkan dia berkompetisi di sana," ujar Indra.
Meski demikian, Indra masih belum mau menutup segala kemungkinan. Ia pun akan menerima dengan tangan terbuka jika Cheltenham Town mengizinkan Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-22 pada SEA Games 2023.
"Kalau klubnya mengizinkan ya silakan, tapi saya prioritaskan dia tetap di klub," tegasnya.
Pemain Inti Masih Belum Dipanggil
Saat ini Timnas Indonesia U-22 sudah berkekuatan 34 pemain. Mereka menjalani pemusatan latihan di Jakarta sejak Rabu (1/3/2023).
Namun, kebanyakan dari mereka bukanlah pemain yang diproyeksikan menjadi pemain inti di Timnas Indonesia U-22 pada SEA Games 2023. Bahkan, 17 dari 34 nama itu berasal dari klub Liga 2.
Beberapa pemain bintang seperti Beckham Putra, Bagas Kaffa, Ernando Ari, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, dan beberapa pemain lain diperkirakan akan bergabung ketika BRI Liga 1 2022/2023 sudah menyelesaikan musim kompetisi.
Disadur dari: Bola.com/Hery Kurniawan/Gregah Nurikhsani
Dipublikasikan pada: 2 Maret 2023 pukul 21.30 WIB.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 05:29
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:54
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...