Timnas Indonesia U-16 Berencana Kembali Gelar TC, Lokasi Masih Sama

Timnas Indonesia U-16 Berencana Kembali Gelar TC, Lokasi Masih Sama
Suasana Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-16 (c) Bola.net/Fitri Apriani

Bola.net - Timnas Indonesia U-16 akan kembali menggelar pemusatan latihan (TC) untuk persiapan menghadapi Piala AFC U-16 2020. TC rencananya bakal dimulai pada 9 Agustus mendatang.

Untuk lokasinya, tetap sama seperti TC sebelumnya, yaitu di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.

Namun, berbeda dengan sebelumnya, TC kali ini akan diikuti oleh sejumlah pemain seleksi. Hal itu seperti yang diungkapkan oleh pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti.

"Untuk TC berikutnya tetap di Bekasi. Nanti akan ada pemain yang kita seleksi," ujar Bima.

Adapun, TC sebelumnya digelar pada 6 - 29 Juli lalu. TC tersebut diikuti oleh 26 pemain.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Tes Swab Lebih Dulu

Tes Swab Lebih Dulu

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti (c) Bola.net/Fitri Apriani

Pada TC sebelumnya, Timnas Indonesia U-16 menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Para pemain, pelatih, dan ofisial harus menjalani tes rapid dan tes swab.

Aturan tersebut juga bakal diterapkan pada TC periode bulan ini. Bahkan, tes swab harus dilakukan lebih dulu di daerah masing-masing sebelum pemain berkumpul.

"Saya minta semua swab test dahulu sebelum berkumpul," imbuh Bima.

Adapun, Piala AFC U-16 2020 akan berlangsung di Bahrain pada 25 November - 12 Desember mendatang. Di babak penyisihan Grup D, Garuda Asia akan menghadapi Jepang, Arab Saudi, dan China.

(Bola.net/Fitri Apriani)