Timnas Indonesia Tunggu Kepastian Uji Coba Lawan Hong Kong

Timnas Indonesia Tunggu Kepastian Uji Coba Lawan Hong Kong
Timnas Indonesia (c) Eggi Paksha
Bola.net - Jelang menjalani laga lanjutan di ajang kualifikasi Piala Asia 2015, tim nasional Indonesia senior kembali mendapatkan lawan uji coba. Yakni, menghadapi tim nasional Hong Kong. Hal tersebut, ditegaskan Sekretaris Badan Tim Nasional (BTN), Sefdin Syaifudin.

Dikatakannya lagi, Asosiasi Sepak Bola Hong Kong (HKFA) sudah setuju untuk menggelar laga uji coba pada 29 September mendatang.

"Kini, kami menunggu surat resmi dari pihak HKFA tentang kepastian laga tersebut. Kabarnya, akan diberikan pada minggu ini juga," katanya.

Pada laga di kualifikasi Piala Asia, Timnas senior akan menghadapi China pada 15 Oktober mendatang.

Untuk mempersiapkan pertandingan tersebut, pelatih timnas senior Jacksen Ferreira Tiago tengah berada di China untuk mempelajari dan mengambil empat rekaman pertandingan terakhir Timnas China. Dengan begitu, Jacksen bisa mendapatkan kelemahan lawan. (esa/dzi)