Timnas Indonesia Tanpa Uji Coba Sebelum Piala AFF 2018

Timnas Indonesia Tanpa Uji Coba Sebelum Piala AFF 2018
Timnas Indonesia (c) Twitter @PSSI

Bola.net - - Sebuah bocoran terungkap mengenai persiapan Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2018. Skuat Garuda dipastikan tidak akan menggelar laga uji coba sebelum turnamen itu dimulai.

Gelaran Piala AFF 2018 telah di depan mata. Turnamen dua tahunan itu akan dimulai pada 8 November mendatang.

Timnas Indonesia tergabung di Grup B. Lawan-lawan yang akan dihadapi adalah Singapura, Thailand, Timor Leste, dan Filipina.

Pelatih Bima Sakti telah memanggil 23 pemain untuk turnamen ini. Untuk mematangkan persiapan, Timnas Indonesia akan memulai Pemusatan Latihan (TC) pada Jumat (2/11) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Partai pertama Timnas Indonesia di Grup B adalah melawan Singapura. Pertandingan itu bakal digelar di National Stadium, Singapura, pada 9 November mendatang.

Praktis sejak memulai TC hingga pertandingan pertama, waktu Timnas Indonesia sangat sedikit. Oleh sebab itu, PSSI tidak merencanakan partai uji coba.

"Tidak ada rencana uji coba melawan tim luar negeri. Kami langsung fokus bertanding," ujar Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, Kamis (1/11).