Timnas Indonesia Lawan Yordania, Kuwait, dan Nepal, Begini Respons Berkelas Tangan Kanan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Lawan Yordania, Kuwait, dan Nepal, Begini Respons Berkelas Tangan Kanan Shin Tae-yong
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (c) PSSI

Bola.net - Tangan kanan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Nova Arianto memberikan tanggapannya terkait hasil undian putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023. Drawing diadakan secara virtual pada Kamis (24/2/2022).

Drawing tersebut menempatkan Timnas Indonesia di Grup A. Lawan-lawan yang akan dihadapi Skuad Garuda yaitu Yordania, Kuwait, dan Nepal.

Merespons hasil undian tersebut, Nova melihat jika Yordania, Kuwait, dan Nepal bukanlah lawan yang mudah untuk Timnas Indonesia. Namun, ia tetap yakin Skuad Garuda bisa berbicara banyak di babak penyisihan nanti.

"Ya semua lawan harus diwaspadai," ujar Nova, saat dihubungi Bola.net.

"Tetapi kita harus tetap optimistis dan mempersiapkan Timnas Indonesia sebaik mungkin sambil mempajari permainan ketiga tim tersebut," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Digelar Juni 2022

Digelar Juni 2022

Pemain Timnas Indonesia berfoto bersama setelah pertandingan final AFF 2020 melawan Thailand. (c) AP Photo

Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 akan digelar secara sentralisasi. Timnas Indonesia bakal bertanding di Kuwait yang terpilih sebagai tuan rumah Grup A.

Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 akan digelar pada 8-14 Juni 2022. Nantinya, enam juara grup plus lima runner-up terbaik berhak lolos ke putaran final di China pada tahun depan.

Putaran final Piala Asia 2023 di China akan dihelat pada 16 Juni-16 Juli 2023. Sebanyak 24 negara termasuk tuan rumah bakal menjadi peserta.

2 dari 2 halaman

Hasil Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023

Hasil Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023

Timnas Indonesia di laga di leg 1 final Piala AFF 2020 melawan Thailand di National Stadium, Singapura (29/12/2021) malam WIB. (c) AP Photo

Grup A: Yordania, Kuwait, Indonesia, Nepal

Grup B: Palestina, Filipina, Yaman, Mongolia

Grup C: Uzbekistan, Thailand, Maladewa, Sri Lanka

Grup D: India, Hong Kong, Afghanistan, Kamboja

Grup E: Bahrain, Turkmenistan, Malaysia, Bangladesh

Grup F: Kirgistan, Tajikistan, Myanmar, Singapura.

(Bola.net/Fitri Apriani)