Timnas Indonesia Kenakan Jersey Merah untuk Menghadapi Bahrain, Selalu Kalah di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Kenakan Jersey Merah untuk Menghadapi Bahrain, Selalu Kalah di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia berpose dengan jersey baru buatan Erspo (c) Dok. ERSPO

Bola.net - Timnas Indonesia bakal menggunakan jersey merah untuk menghadapi Bahrain di Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Jersey itu adalah jersey kandang Skuad Garuda.

Timnas Indonesia akan menjamu Bahrain pada Kamis (25/3/2025) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat. Partai itu merupakan yang kedelapan di Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pemilihan Timnas Indonesia memakai jersey kandang diputuskan dalam Match Coordination Meeting (MCM) pada Senin (24/3) yang diikuti kedua kesebelasan dan perangkat pertandingan.

"Skuad Garuda akan tampil dengan seragam merah-merah-merah untuk para pemain, sementara penjaga gawang Garuda akan mengenakan seragam kuning-kuning-kuning," ujar Kita Garuda.

1 dari 1 halaman

Rekor Timnas Indonesia

Bahrain bakal menggunakan jersey tandang untuk menghadapi Timnas Indonesia. Dilmun's Warriors akan dibalut jersey berwarna putih-putih.

"Bahrain, sebagai tim tamu, akan turun ke lapangan dengan seragam putih-putih-putih untuk pemain dan hijau-hijau-hijau untuk penjaga gawang. Wasit yang bertugas dalam pertandingan ini akan mengenakan seragam hitam-hitam-hitam," imbuh Kita Garuda.

Sepanjang Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Timnas Indonesia baru dua kali mengenakan jersey merah. Rekor Skuad Garuda selalu kalah.

Timnas Indonesia keok 1-2 dari China pada 15 Oktober 2024 saat memakai jersey merah. Terakhir, Skuad Garuda dipukul Australia 1-5 pada Kamis (20/3) ketika menggunakan jersey kandang.

(Bola.net/Fitri Apriani)