Timnas Indonesia Imbang 0-0 Lawan Bangladesh, Shin Tae-yong: Harusnya Bisa Menang di Kandang

Timnas Indonesia Imbang 0-0 Lawan Bangladesh, Shin Tae-yong: Harusnya Bisa Menang di Kandang
Shin Tae-yong dalam laga Timnas Indonesia vs Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (1/6/2022) (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menilai, timnya seharusnya bisa mengalahkan Bangladesh dalam laga uji coba FIFA Matchday, Rabu (1/6/2022) malam WIB. Sebab, Skuad Garuda berstatus sebagai tuan rumah pada partai tersebut.

Duel Timnas Indonesia versus Bangladesh berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor imbang 0-0.

"Bertanding di kandang harusnya kami bisa menang dengan skor baik. Tetapi kami tidak dapat hasil yang memuaskan," ujar Shin Tae-yong usai laga.

Pada laga ini, Timnas Indonesia tampil dominan. Skuad Garuda menorehkan persentase penguasaan bola hingga 71 persen.

Saddil Ramdani dan kawan-kawan juga mampu melepaskan empat tembakan ke gawang Bangladesh yang dijaga oleh Anisur Rahman Zico. Namun, tidak ada satupun yang berbuah gol.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Minta Maaf

Shin Tae-yong pun tak menampik hasil imbang ini telah mengecewakan suporter Timnas Indonesia. Oleh sebab itu, ia menyampaikan permohonan maaf.

"Saya minta maaf," imbuh pelatih asal Korea Selatan ini.

Setelah ini, Timnas Indonesia akan tampil pada Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait, 8-14 Juni 2022. Di ajang tersebut, Skuad Garuda tergabung dalam Grup A bersama tuan rumah, Yordania, dan Nepal.

(Bola.net/Fitri Apriani)