Timnas Indonesia Dijadwalkan TC di Sidoarjo Pada 22 Maret

Timnas Indonesia Dijadwalkan TC di Sidoarjo Pada 22 Maret
Joko Driyono (c) Eggi Paksha
Bola.net - Timnas Indonesia rencananya akan melakukan persiapan menghadapi dua laga uji coba di Sidoarjo, Jawa Timur. Demikian dikatakan Sekjen PSSI, Joko Driyono.

Timnas Indonesia untuk sementara akan dilatih Benny Dollo yang akan dibantu Widodo C Putro, Wolfgang Pikal dan Alan Haviluddin. Dua nama pertama merupakan asisten pelatih timnas di era Alfred Riedl.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia rencananya akan melakukan dua uji coba selama bulan Maret ini. Yakni melawan Kamerun (25/3) dan Myanmar (30/3) mendatang.

"Tim pelatih dijadwalkan akan segera menyiapkan nama-nama yang akan dipanggil dalam pemusatan latihan. Rencana tim pelatih, akan melakukan meeting teknis pada 10 Maret mendatang," terang Joko Driyono.

"Para pemain yang dipanggil, direncanakan sudah kumpul dan memulai persiapan pada 22 Maret di Sidoarjo," tutupnya. (esa/dzi)