
Bola.net - Timnas Indonesia bisa membawa hingga 40 pemain ke Turki. Skuad Garuda akan menggelar pemusatan latihan (TC) di sana untuk persiapan Piala Asia 2023.
TC Timnas Indonesia di Turki bakal berlangsung pada 20 Desember 2023 sampai 6 Januari 2023. Selain berlatih, Skuad Garuda juga akan melahap beberapa laga uji coba.
Manajer Timnas Indonesia, Sumardji mengungkapkan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah meminta 30 pemain untuk TC di Turki. Namun, jumlahnya kemungkinan bisa bertambah.
Advertisement
"Kami akan bawa kalau tidak salah itu, nama-nama yang diserahkan ke saya untuk pemanggilan ada 30 pemain," ujar Sumardji kepada wartawan di Jakarta.
Bisa Bertambah
Timnas Indonesia akan bermain di Piala Asia 2023 Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024. Skuad Garuda masuk Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.
"Jumlah 30 pemain masih belum pasti ya. Bisa bertambah tapi bukan bisa berkurang. Bisa bertambah dari 30 ke 40 pemain tergantung kebutuhan," imbuh Sumardji.
Timnas Indonesia akan memulai Piala Asia 2023 dengan melawan Irak. Pertandingan tersebut bakal dimainkan di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan pada 15 Januari 2024.
Kemudian Skuad Garuda bakal menghadapi Vietnam di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, pada 19 Januari 2024. Setelah itu melawan Jepang lima hari berselang di Abdullah bin Khalifa Stadium.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 30 November 2023 21:47
-
Tim Nasional 30 November 2023 21:44
Timnas Indonesia Akan Gelar 2 Uji Coba di Turki untuk Persiapan Piala Asia 2023
-
Tim Nasional 28 November 2023 11:18
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
-
Bulu Tangkis 19 Maret 2025 22:45
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 21:26
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 19 Maret 2025 22:57
-
tim nasional 19 Maret 2025 21:26
-
tim nasional 19 Maret 2025 21:13
-
tim nasional 19 Maret 2025 21:03
-
tim nasional 19 Maret 2025 20:51
-
tim nasional 19 Maret 2025 20:37
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...