Tim Pelatih Timnas Senior Akan Gelar Rapat di Surabaya

Tim Pelatih Timnas Senior Akan Gelar Rapat di Surabaya
Wolfgang Pikal dan Alfred Riedl (c) Fajar Rahman
Bola.net - Asisten pelatih tim nasional Indonesia senior, Wolfgang Pikal, menegaskan sudah melakukan pemantauan pemain dalam ajang Inter Island Cup 2014. Mulai dari Persisam Samarinda, Persiba Balikpapan dan Barito Putera serta Solo.

Hal tersebut, guna mendapatkan pemain yang akan mengikuti seleksi di Timnas senior untuk ajang Piala AFF 2014. Di bawah komando Alfred Riedl, Timnas Senior memiliki target meraih gelar juara, setelah sebelumnya di tahun 2012 gagal melaju dan kandas di Grup B yang diisi Singapura, Malaysia, dan Laos.

"Pemain-pemain yang akan kami panggil, yakni harus memiliki kemampuan individu sesuai dengan posisi yang dibutuhkan. Sebelumnya, saya sudah mengantongi 9 nama pemain. Kini, sudah ada nama-nama baru. Nantinya, kami baru dapat memberitahu namanya setelah babak 8 besar atau setelah rapat bersama tim pelatih di Surabaya," terang Pikal.

Kembali diungkapkannya, dalam menjalankan tugasnya ternyata kerap mendapat masukan dari pelatih-pelatih klub yang ditemui. Misalnya saja, Mundari Karya (Persisam) dan Jaya Hartono (Persiba).

"Mereka tidak merekomendasikan pemain-pemain untuk Timnas. Namun mereka memberikan opini kepada saya, pemain yang dibutuhkan Timnas," tuntas Pikal. [initial]

  (esa/pra)