Tiga Pemain Cedera, Indra Tunda Pencoretan

Tiga Pemain Cedera, Indra Tunda Pencoretan
Indra Sjafri (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Sebanyak 30 pemain masih mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22 pekan kelima. TC ini merupakan rangkaian seleksi skuat yang akan bermain di Piala AFF U-22 2019.

Sebelumnya pada akhir pekan lalu, pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri sempat berencana untuk mencoret beberapa pemain. Namun, hal itu urung terlaksana lantaran ada tiga pemain yang mengalami cedera.

Ketiga pemain tersebut adalah Hanif Sjahbandi, Muhammad Rafli, dan Marinus Wanewar. Meski begitu, kondisi ketiganya kian membaik.

"Kita lihat nanti soal pencoretan karena ada tiga pemain yang harus kami lihat kondisi mereka yang ada cedera," ujar Indra, Senin (4/2).

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Pencoretan Setelah Dua Laga Uji Coba

Untuk pencoretan pemain kemungkinan besar akan dilakukan usai Timnas Indonesia U-22 melakoni dua laga uji coba. Dalam waktu dekat, tim berjuluk Garuda Muda itu bakal berlatih tanding melawan Bhayangkara FC dan Arema FC.

"Jadi, saya akan menunggu situasi terakhir setelah pertandingan uji coba nanti baru saya pikirkan untuk pengurangan pemain," imbuh mantan pelatih Bali United ini.

Adapun laga uji coba melawan Bhayangkara FC akan digelar pada 6 Februari di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi. Sementara pertandingan kontra Arema FC bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada 10 Februari mendatang.

2 dari 2 halaman

Video Menarik

Berita video beberapa pemain Timnas Indonesia U-22 yang berlatih terpisah karena mengalami beberapa masalah pada kakinya.