
Bola.net - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) pada tahun ini kembali mengantongi status opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Pencapaian itu cukup prestisius lantaran didapat setelah 10 tahun menunggu.
Keberhasilan Kemenpora merengkuh kembali predikat tersebut mendapat sanjungan dari sejumlah pengurus cabang olahraga (cabor), mulai dari prestasi hingga rekreasi. Tak terkecuali, Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI).
Menurut penuturan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PP PBSI, Achmad Budiharto, opini WTP yang diperoleh menunjukkan jika kinerja Kemenpora di bawah komando Zainudin Amali menuju ke arah yang lebih baik. Selain memberikan perhatian, bimbingan dalam hal administrasi juga diberikan Kemenpora.
Advertisement
"Kalau melihat apa yang diterapkan sekarang, baik mekanisme maupun prosedur yang dilakukan Kemenpora sekarang ini cukup ketat. Tapi di sisi lain memudahkan kita semua dalam berurusan dengan mereka," ujar Achmad, Minggu (26/7/2020).
"Makanya satu kemajuan buat Kemenpora dengan predikat WTP. Mereka bukan hanya meminta laporan pertanggung jawaban saja. Tapi juga memberikan bimbingan dan panduan yang cukup jelas dan memudahkan," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters!
Sanjungan Lainnya
Sanjungan untuk Kemenpora atas pencapaian kembali meraih opini WTP juga datang dari Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI). Selain itu juga dari pengurus cabor rekreasi seperti Federasi Olahraga Masyarakat Indonesia (FORMI) dan Asosiasi BMX Indonesia (ABI).
"Kami mengucapkan selamat atas opini ini, yang berarti sistem keuangan di Kemenpora dikelola dengan baik. Tentu di dalamnya termasuk juga laporan pertanggung jawaban penggunaan dana dari induk-induk cabor. Semoga kondisi ini dapat kita pelihara bersama," tutur Sekjen PB PASI, Tigor Tanjung.
"Itu berita baik yang ditunggu pegiat olahraga. Perhatian Pak Menpora terhadap olahraga masyarakat sangat baik karena beliau sadar bahwa untuk mendukung prestasi olahraga dibutuhkan olahraga masyarakat yang kuat. Sehingga akan banyak bibit atlet yang lahir dari olahraga masyarakat. Tentunya bibit atlet itu akan naik ke olahraga prestasi melalui pembinaan yang tepat," ucap Ketua Umum (Ketum) FORMI, Hayono Isman.
"Yang saya lihat kondisi Kemenpora sudah berbeda, tidak seribet kemarin kemarin tapi tetap jelas dan tetap di jalurnya. Dari kami asosiasi BMX yang berada di lapangan dan di tengah masyarakat pun merasa pelayanan publiknya juga semakin meningkat. Jadi sekarang ini sudah ada sinergitas yang lebih baik di dalam Kemenpora. Terbukti dengan pencapaian WTP ini. Semoga Kemenpora semakin lebih baik lagi" imbuh Ketum ABI, Danil Gunawan.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca ini juga ya!
- Penuh Drama, MotoGP Andalusia Jadi Lahan Sukses Yamaha
- Juventus vs Sampdoria: 5 Alasan Si Nyonya Tua Bisa Tersandung Lagi
- Disebut Sebagai Calon Bintang Arsenal, Ini 10 Fakta Bukayo Saka yang Perlu Anda Ketahui
- Penaldo! Kenapa Sih Gol Penalti Cristiano Ronaldo Selalu Dicibir? Memang Apa yang Salah?
- Gokil! Barcelona Bahkan Punya Starting XI for Sale, Siapa yang Mau?
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Juli 2020 20:10
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 26 Maret 2025 08:15
-
Liga Italia 26 Maret 2025 08:00
-
Liga Spanyol 26 Maret 2025 07:58
-
Liga Italia 26 Maret 2025 07:43
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:55
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:49
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:55
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:49
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:19
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:15
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:13
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:03
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain di RCTI - Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...