Tepati Janji, Shin Tae-yong Lepas Cahya Supriadi dari Timnas Indonesia U-20 ke Persija

Tepati Janji, Shin Tae-yong Lepas Cahya Supriadi dari Timnas Indonesia U-20 ke Persija
Aksi kiper Timnas Indonesia U-20, Cahya Supriadi, menggagalkan serangan Timor Leste di laga Kualifikasi Grup F Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya (14/9/2022). (c) Bola.net/Ikhwan Yanuar

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong menepati janjinya kepada Persija Jakarta. Juru taktik asal Korea Selatan itu melepas Cahya Supriadi ke klub.

Cahya dipulangkan Shin Tae-yong dari pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20 ke Persija sehari jelang laga kontra Barito Putera pada pekan ke-26 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (22/2).

Sebelumnya, Shin Tae-yong memang sudah berjanji ke Persija bakal memulangkan Cahya ke klub saat Macan Kemayoran akan bertanding. Janji itu pula yang membuat tim ibu kota akhirnya melepas kiper berusia 20 tahun tersebut ke Timnas Indonesia U-20 sejak 13 Februari 2023.

"Untuk Cahya, saya sudah berjanji dengan Persija dan pastinya mereka bisa memahami masalah ini," ujar Shin Tae-yong, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (21/2) malam WIB.

"Cahya memang dilepas H-1 sebelum laga Persija ke tim karena dia bermain sebagai kiper, beda dengan yang lain," katanya menambahkan.

1 dari 2 halaman

Keluhkan Beberapa Pemain Telat Gabung

Keluhkan Beberapa Pemain Telat Gabung

Aksi pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong saat tim asuhannya duel lawan Vietnam di leg 1 semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Utama Bung Karno, Jakarta, Jumat (06/01/2023) sore WIB. (c) Bola.n

Selain Cahya, ada delapan pemain Persija lainnya yang saat ini mengikuti TC Timnas Indonesia U-20 di Jakarta. Mereka adalah Achmad Maulana Syarif, Frengky Missa, Ginanjar Wahyu, Resa Aditya Nugraha, Barnabas Sobor, Dony Tri Pamungkas, Alfriyanto Nico, dan Muhammad Ferarri.

Achmad, Frengky, Ginanjar, Resa, dan Barnabas bergabung dengan Timnas Indonesia U-20 sejak TC dimulai pada awal bulan ini. Sementara Dony Tri serta Nico datang bersama Cahya, sedangkan Ferarri baru merapat pada 18 Februari 2023.

"Harusnya pemain yang tidak jadi kiper dilepas dengan cepat ke Timnas. Tapi ya saya sudah janji dan saya menepati janji saya, Cahya dilepas dan ini berlaku sampai tanggal 22 Februari," imbuh Shin Tae-yong.

2 dari 2 halaman

Daftar 9 Pemain Persija di Timnas Indonesia U-20 Beserta Posisinya

1. Achmad Maulana Syarif (gelandang serang)
2. Frengky Missa (fullback kanan)
3. Ginanjar Wahyu (gelandang serang)
4. Resa Aditya Nugraha (gelandang)
5. Barnabas Sobor (bek kiri)
6. Dony Tri Pamungkas (winger)
7. Alfriyanto Nico (winger)
8. Cahya Supriadi (Kiper)
9. Muhammad Ferarri (bek tengah)