
Bola.net - - Tim nasional Indonesia U-23 mendapatkan hasil yang kurang memuaskan di turnamen Anniversary Cup 2018. Dari tiga laga yang dijalani, pasukan Luis Milla itu tidak mampu mencetak gol dan meraih kemenangan.
Pada laga perdana melawan Bahrain U-23, Indonesia U-23 kalah dengan skor 0-1. Kemudian saat berhadapan dengan Korea Utara U-23 dan Uzbekistan U-23 pada pertandingan kedua dan ketiga, skuat Garuda Muda bermain imbang 0-0.
Atas hasil tersebut, Milla mengaku bakal melakukan evaluasi dan bakal mencari penyerang lain. Sebagaimana diketahui, Milla memanggil dua striker senior untuk turnamen ini yakni Ilija Spasojevic dan Lerby Eliandry.
"Kelihatan tadi di lapangan kami punya masalah untuk mencetak gol, yang kami lakukan adalah kembali berlatih, dan di Liga kami akan lihat siapa pemain yang kira-kita bisa membantu kami untuk mencari solusi dalam memecahkan masalah ini," ujar Milla.
"Saya lihat selain tidak bisa mencetak gol, ada hal lain yang sangat positif yang bisa dilakukan tim ini. Kami adalah tim dengan kebobolan paling sedikit, dari aspek tersebut kami akan coba memulai lagi dan terlihat jelas juga di lapangan bagaimana tim ini akan bergerak, dan bagaimana gaya permainan tim ini kedepannya. Saya punya harapan besar dengan timnas Indonesia saat ini," tambahnya.
Lebih lanjut, Milla sedikit berkomentar terkait hasil imbang melawan Uzbekistan U-23. Menurutnya, anak-anak asuhnya harus lebih bekerja keras lagi, mengingat level pertandingan bakal sama seperti Asian Games 2018. Milla yakin Hansamu Yama dan kolega akan makin kuat lagi kedepannya.
"Bulan Agustus saya harapkan kami bisa datang dengan membawa mimpi bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat Indonesia," tutup juru racik berusia 52 tahun ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 3 Mei 2018 15:53
-
Tim Nasional 1 Mei 2018 04:44
-
Tim Nasional 1 Mei 2018 03:46
-
Tim Nasional 1 Mei 2018 02:48
-
Bola Indonesia 30 April 2018 12:15
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 22:55
-
tim nasional 21 Maret 2025 22:01
-
tim nasional 21 Maret 2025 21:44
-
tim nasional 21 Maret 2025 20:57
-
tim nasional 21 Maret 2025 16:39
-
tim nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...