Tanpa Andik, Bayauw Akui Sedikit Lebih Bebas

Tanpa Andik, Bayauw Akui Sedikit Lebih Bebas
Bayauw bisa lebih berimprovisasi tanpa Andik (c) Bola-Fajar
Bola.net - Hendra Bayauw mengakui bahwa ia memang bermain lepas di laga melawan Makau. Dua gol pun ia sumbangkan untuk Timnas U-22 Indonesia.

Di laga perdana melawan Australia lalu, Hendra tak banyak berkutik. Ia terlihat kesulitan menempatkan dirinya dan sering kehilangan bola.

Pada laga berikutnya, pemain Persija Jakarta (IPL) ini pun tak banyak memberi kontribusi. Maklum ia berangkat dari bangku cadangan sebagai pemain pengganti.

Ditanya mengenai tidak adanya Andik Vermansyah di babak pertama memang diakuinya sebagai salah satu faktor membuatnya leluasa bergerak. "Saya memang sedikit bebas kalau tak ada dia. Tapi bukan karena itu saja saya terasa main lepas," ujarnya pada Bola.net.

Menurutnya, kepercayaan Aji Santoso untuk kembali menjadikannya starter lah yang membuatnya bermain tanpa beban. "Ini permainan tim. Tanpa rekan-rekan, saya tak mungkin cetak gol dan ini untuk mereka," tambahnya. (fjr/end)