Tampil Apik di Piala AFF 2020, Nadeo Diguyur Bonus Puluhan Juta oleh Mills

Tampil Apik di Piala AFF 2020, Nadeo Diguyur Bonus Puluhan Juta oleh Mills
Kiper Timnas Indonesia Nadeo Argawinata. (c) Mills

Bola.net - Sejak diturunkan melawan Vietnam pada matchday ketiga Grup B Piala AFF 2020, posisi Nadeo Argawinata sebagai penjaga gawang Timnas Indonesia tidak tergoyahkan. Walau akhirnya skuad Garuda harus gagal di final usai kalah agregat 6-2 dari Thailand.

Di luar pencapaian Timnas Indonesia yang hanya bisa menjadi runner-up, performa Nadeo dalam mengawal gawang tetap dinilai apik. Menghadapi Vietnam, Malaysia, Singapura (2 kali), dan Thailand (2 kali), kiper asal Kediri itu mampu bermain konsisten.

Melihat performa Nadeo itu, Mills yang merupakan sponsor apparel Timnas Indonesia memberi apresiasi berupa uang tunai. Apalagi, kiper berusia 24 tahun tersebut merupakan duta dari Mills.

Apresiasi uang tunai itu sebanyak Rp 30 juta. Mills menyerahkannya kepada Nadeo pada Kamis (6/1/2022), di Kantor Mills, Jakarta Barat.

Mills merasa bangga dengan penampilan Nadeo di Piala AFF 2020. Meski nominal yang diberikan tidak besar, harapannya bisa diterima sebagai apresiasi buat salah satu pilar terbaik Timnas Indonesia.

"Kami mendoakan agar karier Nadeo Argawinata makin cemerlang. Dengan begitu nama Indonesia bisa terangkat di kancah internasional,” ujar Chief Executive Officer (CEO) Mills, Ahau, dalam rilis yang diterima Bola.net, Sabtu (8/1).

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 2 halaman

Terima Kasih dari Nadeo

Saat menerima apresiasi dari Mills, Nadeo tampak tersenyum puas. Ia lega bisa memberikan penampilan terbaik buat Timnas Indonesia, sekaligus memberi kebanggaan buat Mills.

"Terima kasih buat Mills atas bonus ini. Saya mengapresiasi sekali sekaligus menjadi pemicu agar tampil lebih baik ke depannya," ucapnya.

"Pastinya saya ingin memberikan gelar untuk Timnas Indonesia. Semoga keinginan itu bisa terwujud dalam berbagai event mendatang," tambah kiper Bali United ini.

2 dari 2 halaman

Agenda di Timnas Indonesia Selanjutnya

Selepas Piala AFF 2020, ada banyak agenda yang menanti Timnas Indonesia. Diyakini, Nadeo akan terus dapat panggilan dari pelatih Shin Tae-yong.

Terdekat adalah rencana uji coba internasional yang sedang disusun PSSI. Agendanya antara lain pertandingan persahabatan melawan Bangladesh dan Brunei Darussalam.

Selain itu pada 2022 ini juga ada putaran ketiga Kualifikasi Piala AFC 2023. Bila tidak mengalami perubahan jadwal, agenda itu akan berlangsung pada 8-14 Juni 2022.

(Bola.net/Fitri Apriani)