Shin Tae-yong Ungkap Alasan Suka Jail ke Pemain Timnas Indonesia U-20

Shin Tae-yong Ungkap Alasan Suka Jail ke Pemain Timnas Indonesia U-20
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong saat laga uji coba Timnas Indonesia U-19 melawan Persis Solo U-20 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Jumat (2/9/2022) sore. (c) PSSI

Bola.net - Shin Tae-yong suka mengganggu pemainnya saat memimpin latihan Timnas Indonesia U-20. Juru taktik asal Korea Selatan tersebut kerap mencubit, mengelus kepala anak asuhnya.

Tak jarang, aksi mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut viral di media sosial. Sehingga kerap mengundang perhatian publik.

Kepada awak media, Shin Tae-yong mengungkap alasan suka jail kepada pemainnya. Itu merupakan salah satu cara membangun keakraban karena dia terkendala dalam berkomunikasi.

”Karena saya tidak berbahasa Indonesia, jadi cara saya seperti itu,” kata Shin Tae-yong usai latihan di Lapangan Thor, Surabaya, Kamis (15/09/2022).

Ya, Shin Tae-yong memang belum bisa berbahasa Indonesia meski sudah menukangi timnas sejak 2019. Dalam berkomunikasi, ia dibantu penerjemah.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Berlatih Agak Siang

Selain suka jail ke pemain, Shin Tae-yong juga punya kebiasaan unik. Dia sering menggelar latihan recovery pada pagi hari menjelang siang, yakni mulai pukul 10.00 WIB.

Ada alasan khusus di balik keputusan Shin Tae-yong memilih jam latihan yang agak siang. Dia ingin pemain lebih cepat pulih dengan terpapar sinar matahari.

"Karena memang ada matahari, akan membantu para pemain jadi berkeringat," Shin Tae-yong menjelaskan.

2 dari 2 halaman

Sedikit Berkeringat

Apalagi pemain dalam kondisi sangat lelah dan waktu yang dimiliki cukup singkat. Sinar matahari akan membantu mengembalikan kondisi lebih cepat.

"Memang ya sekarang kondisi para pemain sangat lelah, kelelahan itu bisa dihilangkan saat berkeringat sedikit," lanjut Shin Tae-yong.

"Jadi matahari pun akan membantu, sekaligus latihan ringan dan pemulihan, jadi sengaja memilih jam segini (agak siang)," tandasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)