Shin Tae-yong: Timnas Indonesia U-19 Tidak Akan Leha-leha di Piala AFC U-19 2020

Shin Tae-yong: Timnas Indonesia U-19 Tidak Akan Leha-leha di Piala AFC U-19 2020
Shin Tae-yong (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Timnas Indonesia U-19 akan tampil di Piala AFC U-19 2020 Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang. Event ini sekaligus jadi ajang kualifikasi untuk Piala Dunia U-20 2021 Indonesia.

Nantinya, empat tim semifinalis Piala AFC U-19 2020 akan mendapatkan tiket ke putaran final Piala Dunia U-20 2021 yang bakal digelar pada 20 Mei - 11 Juni mendatang. Sementara untuk Timnas Indonesia U-19, sudah dipastikan lolos dengan status tuan rumah.

Kendati demikian, manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menegaskan, timnya tak akan berleha-leha di Piala AFC U-19 2020. Apalagi, PSSI menargetkan Timnas Indonesia U-19 lolos ke babak semifinal.

''Bukan berarti kami seenaknya saja bermain di Uzbekistan. Kami tetap menargetkan hasil maksimal di sana nanti,'' ujar Shin Tae-yong, Rabu (26/8).

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Persiapan Timnas Indonesia U-19

Persiapan Timnas Indonesia U-19

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 (c) PSSI

Demi mencapai target tersebut, berbagai persiapan terus dilakukan Timnas Indonesia U-19. Mulai dari menggelar pemusatan latihan (TC) di Jakarta, hingga ke Kroasia.

Rencananya, Timnas Indonesia U-19 akan berangkat ke Kroasia pada akhir bulan ini. Sebanyak 30 pemain bakal dibawa Shin Tae-yong ke negara bintang Persija Jakarta, Marko Simic itu.

Selama di Kroasia, Timnas Indonesia U-19 tak hanya menjalani latihan. Mereka juga akan mengikuti International U-19 Friendly Tournament 2020 melawan tuan rumah, Bulgaria, dan Arab Saudi.

Nah dari Kroasia, Timnas Indonesia U-19 akan langsung terbang ke Uzbekistan untuk mengikuti Piala AFC U-19 2020. Di ajang dua tahunan itu, Beckham Putra dan kawan-kawan menempati grup A bersama tuan rumah, Iran, dan Kamboja.

(Bola.net/Fitri Apriani)