Shin Tae-yong Positif COVID-19, PSSI Pastikan Timnas Indonesia SEA Games 2021 Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Positif COVID-19, PSSI Pastikan Timnas Indonesia SEA Games 2021 Baik-baik Saja
Pemusatan latihan Timnas Indonesia (c) Dok PSSI

Bola.net - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong positif COVID-19. Kepastian ini didapat setelah hasil swab PCR-nya keluar Jumat (19/3/2021) malam.

Lantas, bagaimana dengan kondisi para pemain Timnas Indonesia proyeksi SEA Games 2021 yang sempat menjalani pemusatan latihan (TC) bersama Shin Tae-yong di Jakarta?

Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi memastikan, kondisi Evan Dimas dan kawan-kawan baik-baik saja. Sebab setelah TC berakhir, para pemain langsung menjalani tes swab.

Ketika itu, semuanya dinyatakan negatif. Baik pemain, tim kepelatihan, maupun ofisial.

‘’Jadi ketika pemain kami pulangkan ke klub masing-masing pada Senin (8/3), tidak ada satu pun pemain yang positif. Itu karena sebelum pulang mereka sudah di swab antigen,’’ ujar Yunus, disadur dari laman PSSI, Sabtu (20/3).

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Hal yang Biasa

Yunus menegaskan, dalam dunia olahraga khususnya sepak bola pemain dan pelatih terkena COVID-19 adalah hal yang biasa. Bahkan, mega bintang, Cristiano Ronaldo juga pernah terpapar.

Zlatan Ibrahimovic dan pelatih Arsenal, Mikel Arteta juga sempat positif COVID-19. Namun tak berselang lama, mereka kembali sembuh.

‘’Jadi jika atlet atau mantan atlet (kini jadi pelatih) saya yakin akan cepat sembuh. Yang paling penting segera mendapatkan perawatan,’’ imbuh Yunus.

(Bola.net/Fitri Apriani)