Shin Tae-yong Mengaku tak Tahu Indra Sjafri Temui 6 Pemain Keturunan untuk Timnas Indonesia U-20

Shin Tae-yong Mengaku tak Tahu Indra Sjafri Temui 6 Pemain Keturunan untuk Timnas Indonesia U-20
Shin Tae-yong diapit Jens Raven dan Rafael Struick. (c) Instagram @shintaeyong7777

Bola.net - Indra Sjafri baru saja menemui enam pemain keturunan di Belanda yang diproyeksikan untuk Timnas Indonesia U-20. Menariknya, pertemuan itu tidak diketahui oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Indra Sjafri kini mendapat tugas sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20. Enam pemain diaspora yang dipantau Indra Sjafri meliputi Jens Raven, Xavi Wouldstra, Mauresmo Hinoke, Kaya Symons, Dion Markx, dan Sacha Deighton.

Dari enam nama itu, baru Jens Raven yang sudah dalam proses naturalisasi. Sementara, lima lainnya masih penjajakan. Tujuannya untuk kemungkinan membela Timnas Indonesia U-20.

"Belum ada tanggapan apa-apa dari saya. Jadi, saya belum tahu juga coach Indra Sjafri bertemu dengan siapa saja," ujar Shin Tae-yong. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Timnas Indonesia Masih Butuh Pemain Keturunan

Timnas Indonesia Masih Butuh Pemain Keturunan

Indra Sjafri memimpin latihan Timnas Indonesia U-20. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Hal tersebut, kata Shin Tae-yong, terjadi karena ada pembagian tugas antara dirinya dan Indra Sjafri.

"Terkait Timnas Indonesia dan timnas U-23, laporannya ke saya. Jadi saya belum tahu. Saya kira berangkat ke Belanda mungkin ketemu dengan calon pemain naturalisasi timnas U-20," tutur Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia U-20 memang membutuhkan pemain keturunan. Sebab, tim berjulukan Garuda Muda itu ditargetkan lolos ke Piala Dunia U-20 2025 di Chile.

"Setelah melihat semua potensi di dalam negeri, Timnas Indonesia U-20 juga memberikan kesempatan kepada para pemain 'keturunan Indonesia'," imbuh Indra Sjafri.

2 dari 2 halaman

Target Besar Indra Sjafri Bersama Timnas U-20

Target Besar Indra Sjafri Bersama Timnas U-20

Skuad Timnas Indonesia U-20 merayakan gol Ji Da-bin ke gawang China U-20 di laga uji di Stadion Madya, Senin (25/03/2024) malam WIB. (c) Bola.net/Abdul Aziz

Indra Sjafri sendiri punya target besar bersama Timnas Indonesia U-20. Indra Sjafri ingin membawa Garuda Muda lolos ke Piala Dunia U-20 2025. Jadi, dia memantau pemain diaspora yang mungkin membela Garuda Muda.

"Yang saat ini bermain di luar negeri untuk dapat dilakukan pemantauan baik secara langsung ke Belanda maupun lewat video pertandingan," ungkap Indra Sjafri.

"Semua usaha terbaik kita lakukan untuk dapat menembus turnamen usia muda tertinggi yaitu Piala Dunia U-20 2025. Terus semangat menjalani proses Garuda Nusantara," jelas Indra Sjafri.

Untuk dapat melaju ke Piala Dunia U-20 2025, Timnas Indonesia U-20 harus menembus Piala Asia U-20 2025 lebih dulu yang menjadi babak kualifikasi untuk putaran final di Chile.

Disadur dari Bola.com: Wiwig Prayugi, 15 Mei 2024