Shin Tae-yong Beri Ponten Kurang Baik untuk Lini Depan Timnas Indonesia yang Mandul dalam 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong Beri Ponten Kurang Baik untuk Lini Depan Timnas Indonesia yang Mandul dalam 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Rafael Struick mencoba memenangkan duel udara melawan bek Filipina, Selasa (11/6/2024) (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan ponten nyaris merah untuk lini depannya. Pasalnya, sektor penyerangan Skuad Garuda masih minim gol.

Dari delapan pertandingan pada 2024, Timnas Indonesia berhasil mencetak sembilan gol. Namun, hanya dua gol yang berasal dari lini depan.

Dua gol dari penyerang itu terjadi dalam satu pertandingan. Ketika itu, Ragnar Oratmangoen dan Ramadan Sananta mencetak satu gol dalam kemenangan 3-0 Timnas Indonesia di kandang Vietnam pada 26 Maret 2024.

Sorotan tajam mengarah ke Rafael Struick. Penyerang naturalisasi asal Belanda itu tampil sebagai starter dalam tujuh partai di antaranya, tapi mandul.

1 dari 1 halaman

Harus Evaluasi

Harus Evaluasi

Timnas Indonesia berkumpul sebelum pertandingan melawan Timnas Filipina, Selasa (11/6/2024) (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Dalam dua laga terakhir Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F, lini depan Timnas Indonesia tidak produktif. Ragnar Oratmangoen dan Rafael Strucik tidak mencetak gol untuk Skuad Garuda.

"Jujur, saya tidak bisa memberikan nilai baik kepada lini depan Timnas Indonesia. Memang mereka harus mengevaluasi diri dengan baik," ujar Shin Tae-yong.

"Saya akan mencari terus pemain-pemain lini depan lainnya untuk Timnas Indonesia," imbuhnya.

Namun, stok lini depan Timnas Indonesia juga tipis. Shin Tae-yong hanya punya Dimas Drajad di bangku cadangan. Adapun Ramadan Sananta dan Hokky Caraka tidak dipanggil ke Skuad Garuda.

(Bola.net/Fitri Apriani)