Sayang Banget! Elkan Baggott Bikin Assist, Tapi Bristol Rovers Keok dari Northampton

Sayang Banget! Elkan Baggott Bikin Assist, Tapi Bristol Rovers Keok dari Northampton
Elkan Baggott ketika berlatih bersama Bristol Rovers pada musim 2023/2024 (c) Ofisial X Bristol Rovers/@Official_BRFC

Bola.net - Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott mendapat hasil tak maksimal ketika membela timnya yakni Bristol Rovers melawan Northampton Town, Minggu (18/02/2024) dini hari WIB.

Pada laga ini, Elkan Baggott diturunkan Manajer Bristol Matt Taylor di babak kedua. Pemain bernomor punggung 26 ini membayar lunas kepercayaan sang pelatih.

Elkan Baggott memberikan assist manis ketika rekan setimnya Chris Martin menyumbangkan gol menit ke-79.

Proses gol sendiri berlangsung ciamik. Berawal dari umpan silang ke tiang jauh, bola diterima Baggott dengan sundulan yang mengecoh barisan lini belakang lawan.

Chris Martin pun dengan mudah menyambar assist Baggott. Hal ini membuat membuat skor berubah menjadi 1-2.

1 dari 2 halaman

Sayangnya, Bristol Kalah

Sayangnya, Bristol Kalah

Elkan Baggott di laga Timnas Indonesia U-23 vs Chinese Taipei di matchday 2 Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (09/09/2023) malam WIB. (c) Bola.net/Arief Bagus Prasetio

Elkan Baggott memang sukses menyumbangkan assist. Sayangnya, Bristol Rover akhirnya malah kalah dengan skor 1-3.

Sebelum assist Baggott berbuah gol, tuan rumah Northampton memang sudah unggul 2-0 lewat gol Patrick Brough menit ke-3 dan Mitch Pinnock menit ke-40.

Skor sempat 2-1, Northampton menutup laga dengan kemenangan 3-1 usai Marc Leonard mencetak gol menit ke-84.

2 dari 2 halaman

Posisi Bristol

Posisi Bristol

Tembakan Jackson Irvine yang membentur Elkan Baggott dan menjadi gol di laga 16 besar Piala Asia 2023 Australia vs Timnas Indonesia, Minggu (28/1/2024). (c) AP Photo/Aijaz Rahi

Akibat kekalahan ini, Bristol terpaku di posisi 12 klasemen Football League One yang merupakan kasta ketiga Liga Inggris.

Bristol baru mengumpulkan 43 poin. Elkan Baggott dkk berselisih 29 poin dari pimpinan klasemen, Portsmouth.

Disadur dari: Bola.com/Penulis Hendry Wibowo
Published: 18/02/2024