
Bola.net - Persiapan tim nasional Indonesia U-23 dalam menghadapi ajang SEA Games di Nay Pyi Taw, Myanmar, pada 2013, masih berjalan santai. Pasalnya, Kepala Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Ka Satlak Prima), Surya Dharma, baru menjadwalkan pertemuan dengan tim pelatih U-23, pada pekan mendatang.
Menurut Surya, sejauh ini masih belum leluasa dalam memanggil duet pelatih Timnas U-23, yakni Rahmad Darmawan dan Aji Santoso. Dirinya beralasan, jika RD- panggilan Rahmad Darmawan- masih berkonsentrasi di klub guna merampungkan kompetisi.
"Saya masih menunggu waktu luang RD dan Aji Santoso untuk bertemu. Sesuai Janji keduanya, yakni pada minggu depan," kata Surya Dharma.
Dalam pertemuan mendatang tersebut, Satlak Prima dan tim pelatih U-23 akan membahas banyak hal. Di antaranya, program kerja dan waktu yang tepat untuk memulai training centre (TC).
"Nantinya, program dari tim pelatih akan kita sinkronkan dengan programnya Satlak Prima. Kita akan coba dengarkan pemaparan RD dan Aji. Kami juga akan mendengarkan apa-apa saja yang mereka butuhkan, seperti berapa kali harus try out. Itu semua, harus kita hitung dengan matang," lanjutnya.
Lebih jauh dikatakan Surya, Satlak Prima baru bisa mengumpulkan pemain pada bulan Juni mendatang. Hal tersebut, lantaran menunggu kompetisi nasional berakhir.
"Kami tidak ingin adanya benturan antara kewajiban pemain di klub dan mengikuti TC Timnas. Karena itu, persiapannya terkesan lamban digelar," imbuhnya.
Nantinya, di ajang SEA Games 2013, Indonesia akan menurunkan 33 cabang olahraga. Kategori pertama, yakni yang masuk dalam Piagam Federasi SEA Games 2006. Misalnya saja, atletik dan akuatik.
Kemudian, kategori cabang olahraga yang masuk dalam Olimpiade dan Asian Games. Yakni, panahan, badminton, bola basket, biliar, snoker, tinju, kano, balap sepeda, berkuda, sepak bola, golf, hoki, judo, karate, dayung, sepak takraw, menembak, berlayar, tenis meja, taekwondo, bola voli, angkat besi dan gulat.
Terakhir, di nomor tradisional seperti kempo, muaythai, pencak silat, pentaque, catur, vovinam, balap perahu tradisional, dan binaraga. (esa/mac)
Menurut Surya, sejauh ini masih belum leluasa dalam memanggil duet pelatih Timnas U-23, yakni Rahmad Darmawan dan Aji Santoso. Dirinya beralasan, jika RD- panggilan Rahmad Darmawan- masih berkonsentrasi di klub guna merampungkan kompetisi.
"Saya masih menunggu waktu luang RD dan Aji Santoso untuk bertemu. Sesuai Janji keduanya, yakni pada minggu depan," kata Surya Dharma.
Dalam pertemuan mendatang tersebut, Satlak Prima dan tim pelatih U-23 akan membahas banyak hal. Di antaranya, program kerja dan waktu yang tepat untuk memulai training centre (TC).
"Nantinya, program dari tim pelatih akan kita sinkronkan dengan programnya Satlak Prima. Kita akan coba dengarkan pemaparan RD dan Aji. Kami juga akan mendengarkan apa-apa saja yang mereka butuhkan, seperti berapa kali harus try out. Itu semua, harus kita hitung dengan matang," lanjutnya.
Lebih jauh dikatakan Surya, Satlak Prima baru bisa mengumpulkan pemain pada bulan Juni mendatang. Hal tersebut, lantaran menunggu kompetisi nasional berakhir.
"Kami tidak ingin adanya benturan antara kewajiban pemain di klub dan mengikuti TC Timnas. Karena itu, persiapannya terkesan lamban digelar," imbuhnya.
Nantinya, di ajang SEA Games 2013, Indonesia akan menurunkan 33 cabang olahraga. Kategori pertama, yakni yang masuk dalam Piagam Federasi SEA Games 2006. Misalnya saja, atletik dan akuatik.
Kemudian, kategori cabang olahraga yang masuk dalam Olimpiade dan Asian Games. Yakni, panahan, badminton, bola basket, biliar, snoker, tinju, kano, balap sepeda, berkuda, sepak bola, golf, hoki, judo, karate, dayung, sepak takraw, menembak, berlayar, tenis meja, taekwondo, bola voli, angkat besi dan gulat.
Terakhir, di nomor tradisional seperti kempo, muaythai, pencak silat, pentaque, catur, vovinam, balap perahu tradisional, dan binaraga. (esa/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 8 April 2013 18:06
-
Tim Nasional 1 April 2013 16:06
-
Bola Indonesia 28 Maret 2013 15:20
-
Bola Indonesia 7 Maret 2013 23:05
-
Tim Nasional 8 Februari 2013 21:18
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 26 Maret 2025 08:15
-
Liga Italia 26 Maret 2025 08:00
-
Liga Spanyol 26 Maret 2025 07:58
-
Liga Italia 26 Maret 2025 07:43
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:55
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:49
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:55
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:49
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:19
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:15
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:13
-
tim nasional 26 Maret 2025 06:03
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain di RCTI - Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...