'Samsul Arif Pas Jadi Ujung Tombak Timnas Indonesia'

'Samsul Arif Pas Jadi Ujung Tombak Timnas Indonesia'
Samsul Arif (c) Rachmatullah
Bola.net - Sebuah penilaian dilontarkan Suharno tentang permainan Samsul Arif di Timnas Indonesia. Menurut Pelatih Arema Cronus ini, Samsul paling pas dipasang sebagai ujung tombak.

"Menurut saya, Samsul paling cocok jadi ujung tombak. Pada pertandingan ini, di mana dia jadi ujung tombak, Samsul main bagus," ujar Suharno, pada Bola.net.

"Pada babak pertama, kala main 4-3-3, Samsul dipasang jadi ujung tombak dan bisa buat gol. Pada babak kedua, timnas main 4-4-2, dia menjadi kreator lahirnya gol kedua Indonesia," sambungnya.

Suharno sendiri menonton langsung laga uji coba antara Timnas Indonesia dan Timnas Nepal yang dihelat di Stadion Gajayana Malang ini. Pada laga tersebut, Skuat Garuda menang melalui dua gol penggawa Arema Cronus, Samsul Arif dan Hendro Siswanto.

Sementara, Suharno mengakui ada perbedaan posisi Samsul antara di Timnas dan di Arema. Di Arema, posisi ujung tombak diisi Cristian Gonzales.

"Namun, tetap ada kemungkinan perubahan juga. Jika main 4-4-2, ujung tombak bisa diisi duat Gonzales-Samsul atau Gonzales dengan Beto Goncalves," tandasnya. (den/dzi)