Sampai di Kamboja, Timnas Indonesia U-22 Geber Persiapan Lawan Filipina di SEA Games 2023

Sampai di Kamboja, Timnas Indonesia U-22 Geber Persiapan Lawan Filipina di SEA Games 2023
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri dalam sesi latihan persiapan SEA Games 2023 (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Timnas Indonesia U-22 sudah sampai di Kamboja untuk main di SEA Games 2023. Skuad Garuda Muda tiba di Phnom Penh pada Selasa (25/4).

Setibanya di Phnom Penh, rombongan disambut oleh perwakilan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kamboja, National Olympic Committee (NOC) Indonesia, dan suporter Indonesia. Setelah itu, mereka langsung menuju penginapan.

"Alhamdulillah kami sudah tiba di Kamboja dengan kondisi baik," ujar pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri disadur dari laman PSSI.

Pada Rabu (26/4) besok, Timnas Indonesia U-22 dijadwalkan menggelar sesi latihan. Skuad Garuda Muda punya waktu beberapa hari untuk berlatih sebelum laga perdana kontra Filipina dalam babak penyisihan Grup A.

"Kami memutuskan untuk menjalani latihan di lapangan besok sebanyak dua kali," imbuh Indra Sjafri.

Duel Timnas Indonesia U-22 versus Filipina akan digelar Sabtu (29/4) di Olympic Stadium, Phnom Penh. Setelah itu, Skuad Garuda Muda bakal menghadapi Myanmar, Timor Leste, dan Kamboja.

1 dari 1 halaman

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 Pada Babak Penyisihan Grup A SEA Games 2023

• Timnas Indonesia U-22 Vs Filipina
29 April 2023
Kick-off 16.00 WIB
Olympic Stadium, Phnom Penh

• Timnas Indonesia U-22 Vs Myanmar
2 Mei 2023
Kick-off 16.00 WIB
Olympic Stadium, Phnom Penh

• Timor Leste Vs Timnas Indonesia U-22
7 Mei 2023
Kick-off 16.00 WIB
Olympic Stadium, Phnom Penhi

• Kamboja Vs Timnas Indonesia U-22
10 Mei 2023
Kick-off 19.00 WIB
Olympic Stadium, Phnom Penh

(Bola.net/Fitri Apriani)