
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong hingga sekarang masih berada di negaranya, Korea Selatan. Begitu pula dengan tiga stafnya yaitu Gong In Kyun (asisten pelatih), Lee Jae Hong (pelatih fisik), dan Kim Hwo (asisten pelatih).
Keempatnya dijadwalkan kembali ke Indonesia pada bulan ini. Namun, kedatangan mereka ke Tanah Air tak akan berbarengan.
Asisten Shin Tae-yong akan lebih dulu tiba di Indonesia. Sementara pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu baru sampai di Tanah Air pada akhir pekan depan.
Advertisement
"Shin Tae-yong tanggal 11 Desember 2020 tiba, sedangkan staf pelatih yang lain tanggal 6 dari Korea Selatan," ujar Direktur Teknik (Dirtek) PSSI, Indra Sjafri, kepada Bola.net, Sabtu (5/12).
Kedatangan Shin Tae-yong dan stafnya ke Indonesia terlambat dari waktu yang dijanjikan. Semula, mereka dijadwalkan kembali pada 1 Desember setelah meminta izin cuti pasca kepulangan dari Kroasia akhir Oktober lalu.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Menanti Shin Tae-yong
Kedatangan Shin Tae-yong ke Indonesia memang sangat dinantikan. Sebab setibanya di Tanah Air, pelatih berusia 50 tahun itu akan dimintai road map pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 selanjutnya.
Seperti diketahui, skuad Garuda Muda berencana menggelar TC di Spanyol. Mereka dijadwalkan bertolak ke Negeri Matador pada bulan ini.
Adapun saat ini, Timnas Indonesia U-19 sedang menjalani TC di Jakarta. TC yang digelar sejak 13 November lalu itu dipimpin oleh Nova Arianto selaku asisten pelatih, sementara Shin Tae-yong hanya memantau secara virtual.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 4 Desember 2020 19:07
-
Tim Nasional 4 Desember 2020 18:58
Bentrok dengan TC Timnas Indonesia U-19, Satu Pemain Terancam Batal ke Inggris
-
Tim Nasional 3 Desember 2020 23:02
PSSI Buka Suara Soal Video Dugem Viral Serdy Fano dan Yudha Febrian
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 13:14
-
tim nasional 22 Maret 2025 12:45
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:55
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:46
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:35
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...