Rizky Ridho Tanggapi Trio dengan Jay Idzes dan Justin Hubner Dianggap yang Terbaik di Lini Belakang Timnas Indonesia: Jangan Dibanding-bandingkan

Rizky Ridho Tanggapi Trio dengan Jay Idzes dan Justin Hubner Dianggap yang Terbaik di Lini Belakang Timnas Indonesia: Jangan Dibanding-bandingkan
Rizky Ridho dan Matthew Ryan usai laga Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 (c) AP Photo/Mark Baker

Bola.net - Trio Rizky Ridho, Jay Idzes, dan Justin Hubner dinilai sebagai komposisi terbaik di lini belakang Timnas Indonesia oleh sejumlah warganet. Namun, Ridho meminta untuk tidak dibanding-bandingkan.

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, masih mempertahankan pola tiga bek warisan pelatih lama Skuad Garuda, Shin Tae-yong. Ketika menghadapi Australia, jantung pertahanan diisi Mees Hilgers, Idzes, dan Calvin Verdonk.

Trio lini belakang Timnas Indonesia itu gagal membendung serangan Australia. Akibatnya, Skuad Garuda dicukur Socceroos 1-5 pada Kamis (20/3/2025) di Stadion Sepak Bola Sydney.

Ridho dan Hubner berpeluang bermain sebagai starter di sektor pertahanan Timnas Indonesia untuk melawan Bahrain. Sebab, Hilgers bakal absen lantaran cedera dan telah kembali ke Belanda.

1 dari 2 halaman

Keterangan Rizky Ridho

Timnas Indonesia akan menghadapi laga maha penting melawan Bahrain. Pertandingan itu bakal dimainkan pada Selasa (25/3) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

"Itu penilaian orang di luar. Tentunya kami yang ada di tim, siapa pun yang dipilih pelatih untuk jadi starter atau dari bench, semua akan menampilkan yang terbaik," ujar Ridho kepada wartawan.

"Jadi, tolong jangan ada yang banding-bandingin lagi karena semua ingin yang terbaik untuk Timnas Indonesia," katanya menambahkan.

Trio Ridho, Idzes, dan Hubner telah beberapa kali bermain bareng di lini belakang Timnas Indonesia saat masih ditangani Shin Tae-yong. Chemistry ketiganya dinilai telah terbentuk.