Rita Subowo: Hanya Boleh Ada Satu Timnas!

Rita Subowo: Hanya Boleh Ada Satu Timnas!
Ketua Task Force Menpora © ant
Bola.net - Rita Subowo menegaskan bahwa tim nasional Indonesia hanya ada satu dan berisi dengan pemain-pemain terbaik.

Penegasan ini disampaikan oleh wanita yang juga ketua tim task force bentukan Menpora menanggapi rencana KONI yang akan membentuk tim nasional U-23 untuk SEA Games 2013.

"Yang namanya timnas ya satu, bukan dua atau tiga," katanya usai melakukan pertemuan dengan Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI) di Kantor Kemenpora Jakarta, Jumat (28/12).

Dijelaskan oleh Rita, KONI memang memiliki kesempatan untuk membentuk timnas dalam kapasitas KONI sebagai Dewan Pelaksana Prima. Namun ditambahkannya, pelaksanaan pembentukan itu harus dikoordinasikan dengan PSSI sebagai pemangku kepentingan.

"Saya sendiri tahu betul bagaimana tugas KONI karena pernah menjadi ketua. Yang jelas kami tidak ingin membentuk konflik baru," Rita Subowo menambahkan. (ant/dzi)