Riedl Waspadai Kondisi Kebugaran Pemain

Riedl Waspadai Kondisi Kebugaran Pemain
Alfred Riedl (c) Fajar Rahman
Bola.net - Usai menjajal kekuatan Timor Leste, Timnas Indonesia bakal kembali menjalani laga uji coba Gelora Bung Karno dengan menghadapi Suriah pada Sabtu (15/11) besok.

Kemenangan rupanya bukan menjadi hal yang ingin diperoleh pelatih Alfred Riedl dalam laga tersebut. Melainkan, ia hanya ingin fokus pada persiapan skuatnya menuju ajang Piala AFF 2014.

"Sebab yang terpenting, bagi saya yakni pada kondisi kebugaran pemain," terang Riedl.

"Kami lebih pentingkan fokus untuk lawan Vietnam," tegasnya.

Pada laga perdana, Indonesia akan bertemu Vietnam, pada 22 November. Menurut Riedl, Vietnam lebih kompak dan lebih cepat daripada Indonesia. Penyebabnya, Vietnam melakukan persiapan lebih lama. [initial]

 (esa/pra)