RD Dukung Bendol di Timnas Senior

RD Dukung Bendol di Timnas Senior
Rahmad Darmawan (c) Eggi Paksha
Bola.net - Pelatih Persija Jakarta, Rahmad Darmawan mendukung terpilihnya Benny Dollo yang baru saja ditunjuk PSSI menangani Timnas Indonesia senior untuk sementara waktu.

Menurut Coach RD, Bendol merupakan orang yang tepat membesut Skuat Garuda untuk saat ini, jika melihat segi pengalaman yang dimilikinya.

"Saya merasa coach Benny Dollo adalah pelatih yang sangat berpengalaman saya berpikir ditangani seorang Benny Dollo akan sangat baik," ujar Rahmad Darmawan.

"Saya siap mendukung Timnas Indonesia selama ditangani Benny Dollo. Saya harap Benny Dollo bisa memberikan kontribusi," imbuhnya.

Dalam menjalankan tugasnya nanti, Bendol bakal didampingi asisten pelatih Widodo C Putro. Keduanya bertugas meramu tim yang direncanakan menjalani dua laga uji coba pada akhir Maret mendatang. [initial]

 (esa/pra)