Rasyid Berharap Starter Lawan Singapura

Rasyid Berharap Starter Lawan Singapura
Rasyid A Bakri. (c) Bola.net/Fajar
Bola.net - Rasyid A Bakri merupakan satu-satunya pemain PSM Makassar yang dipanggil mengikuti seleksi timnas U-23. Gelandang enerjik tim Ayam Jantan dari Timur itu berharap agar bisa masuk skuad inti Timnas U-23 pada partai uji coba melawan Singapura di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/6/13).

"Saya berharap masuk line up. Saya sudah siap secara fisik dan permainan. Doakan saya mendapatkan kesempatan itu," katanya.

Bila dimainkan melawan Singapura di laga uji coba ini, maka peluang Rasyid masuk skuad Timnas SEA Games Myanmar terbuka lebar. Saat ini, pelatih Rahmad Darmawan memang sedang menyeleksi puluhan pemain untuk masuk skuad Timnas U-23 yang berlaga di SEA Games yang akan digelar September 2013 mendatang,

Uji coba melawan Singapura merupakan bagian dari seleksi itu yang dipusatkan di Kota Yogyakarta. "Mohon doa keluarga, teman-teman dan suporter serta masyarakat agar saya bisa lolos seleksi timnas," tandas pemain berusia 22 tahun itu.[initial] (nda/lex)