Rahmad Darmawan Ingin Garuda Muda Main Lebih Sabar

Rahmad Darmawan Ingin Garuda Muda Main Lebih Sabar
Rahmad Darmawan (c) Eggi Paksha
Bola.net - Pelatih timnas Indonesia U-23, Rahmad Darmawan meminta anak asuhnya untuk bermain lebih sabar dan tak terburu-buru saat menghadapi Kamboja. Laga perdana SEA Games 2013 Grup B tersebut akan dimainkan di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar, Senin (09/12).

"Kita harus lebih fokus. Anak-anak harus bisa bermain lepas di pertandingan pertamanya. Tentunya kami menginginkan bisa menang tetapi dalam permainan yang enjoy dan tidak terburu-buru," terang Rahmad Darmawan.

Pada kesempatan tersebut, Rahmad Darmawan juga menyebut bahwa Kamboja memiliki pemain dengan kemampuan lari yang cepat. Karena itu, RD meminta anak asuhnya untuk lebih cerdik dan waspada saat turun di lapangan.

"Tiga pemain kunci mereka tidak dimainkan pada pertandingan pertama. Itu harus diwaspadai. Mereka juga memiliki kecepatan untuk melakukan serangan," katanya.

Selain memiliki kecepatan, kata dia, pemain Kamboja juga memiliki keberanian untuk melakukan serangan dengan kombinasi passing yang membahayakan. Untuk itu, pihaknya telah menyiapkan strategi khusus untuk menghadapi Kamboja.

"Tentu kita harus bagus dalam meng-'cover' sekaligus cermat dalam memutuskan serangan balik yang efisien. Itu yang harus dilakukan pemain pada pertandingan nanti, kata mantan pelatih Arema Indonesia tersebut.[initial]

 (esa/dzi)