PSSI Tetap Agendakan FIFA Matchday September 2023 untuk Timnas Indonesia meski Jadwal Shin Tae-yong Bentrok dengan Timnas U-23

PSSI Tetap Agendakan FIFA Matchday September 2023 untuk Timnas Indonesia meski Jadwal Shin Tae-yong Bentrok dengan Timnas U-23
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong ketika memimpin sesi latihan timnas jelang menghadapi Argentina di FIFA Matchday. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - PSSI tetap mengagendakan FIFA Matchday September 2023 untuk Timnas Indonesia. Ini tetap diagendakan meski jadwal melatih Shin Tae-yong bentrok dengan Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

PSSI telah menetapkan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-23. Sementara itu, Indra Sjafri menjadi arsitek Timnas Indonesia U-20 dan Asian Games 2022.

Masalahnya, Shin Tae-yong dapat dihadapkan dengan dua turnamen berbeda bersama Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-23 pada September 2023.

FIFA mengalokasikan periode 4-12 September 2023 sebagai FIFA Matchday. Pada waktu yang bersamaan, Shin Tae-yong juga harus memimpin Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada 6-12 September 2023.

Timnas Indonesia U-23 akan jadi tuan rumah Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Skuad Garuda Muda bakal menghadapi Chinese Taipei pada 9 September 2023, dan Turkmenistan tiga hari kemudian.

"FIFA Matchday itu kalender yang diberikan FIFA untuk bertanding, tapi dalam FIFA Matchday itu, boleh ada turnamen. Contoh, Kualifikasi Piala Asia U-23 2024," ujar Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/7).

1 dari 1 halaman

Pimpin Timnas Indonesia di Sela-sela Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Pimpin Timnas Indonesia di Sela-sela Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Ketua PSSI, Erick Thohir (c) Bola.net/Fitri Apriani

Erick Thohir memastikan Shin Tae-yong bakal memimpin Timnas Indonesia di FIFA Matchday di tengah tugasnya bersama Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Uji coba Timnas Indonesia di FIFA Matchday akan digelar di sela-sela Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, atau ketika Timnas Indonesia U-23 sedang tidak bermain.

"Tetapi karena pada 9 dan 12 September 2023 ada FIFA Matchday, mumpung ada hari kosong, bisa diisi Timnas Indonesia untuk beruji coba," tutur Erick Thohir.

"Kan disuruh cari poin. Ini yang kami lakukan. Jangan sampai ada kesempatan, kami tidak melakukan FIFA Matchday karena harus mencari poin. Pelatihnya Shin Tae-yong," imbuh pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini.

(Bola.net/Fitri Apriani)