'PSSI Tak Mungkin Geser Nil Maizar'

'PSSI Tak Mungkin Geser Nil Maizar'
Nil Maizar. (c) Eggi Paksha
Bola.net - PSSI bergeming dengan keputusan mereka tak memasukkan Alfred Riedl ke posisi pelatih Timnas Indonesia. Otoritas tertinggi sepak bola Indonesia ini menegaskan tetap akan mempertahankan Nil Maizar.

Menurut Deputi Sekretaris Jenderal PSSI, Tondo Widodo, PSSI tak mungkin menggeser posisi Nil Maizar. Terlebih lagi, Tondo menambahkan, saat ini waktu pelaksanaan Piala AFF sudah tinggal menghitung hari.

"Kalau dipaksakan untuk mengganti, kerangka tim yang sudah terbentuk selama ini bisa rusak," ujarnya, pada Bola.net, Rabu (14/11).

Sebelumnya beredar kabar bahwa pihak KPSI bakal melepas pemain ISL untuk mengikuti pemusatan pelatihan Timnas Indonesia. Namun, mereka minta agar Alfred Riedl diakomodir di Timnas Indonesia. Bahkan, Menpora Andi Mallarangeng disebut-sebut mengirim undangan pada anggota Joint Committee (JC) dari kedua belah pihak untuk bertemu di kantornya dan membahas mengenai 'rekonsiliasi' ini.

Menanggapi kabar tersebut, Tondo mengaku sejauh ini belum ada undangan resmi dari Menpora yang dilayangkan ke delegasi JC. Bahkan, jika pun ada, Tondo mengaku pesimis bahwa pertemuan ini akan membuahkan hasil.

"Dari yang terjadi selama ini, komposisi anggota JC membuat keputusan selalu deadlock. Tentu susah menyatukan dua pendapat ini. Apalagi dalam waktu yang mepet," dia menandaskan. (den/mac)