PSSI Siapkan Dua Uji Coba Tambahan Bagi Timnas Senior

PSSI Siapkan Dua Uji Coba Tambahan Bagi Timnas Senior
Latihan timnas Indonesia beberapa waktu lalu (c) Fajar Rahman
Bola.net - Periode bulan September, bakal menjadi cukup padat bagi tim nasional Indonesia senior. Sebab, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) berencana menyiapkan laga uji coba bagi skuad asuhan Alfred Riedl tersebut.

Hal tersebut, sebagai persiapan Timnas Indonesia senior yang akan berlaga di Piala AFF 2014, di Vietnam, 22 November hingga 20 Desember.

"Agenda uji cobanya, sekitar 3 hingga 4 kali pada bulan ini (September). Yang telah dipastikan, baru dua tim. Yaitu, Yaman dan Malaysia. Sedangkan dua tim lagi, sudah 99 persen menerima ajakan Indonesia untuk beruji tanding," ungkap Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Joko Driyono.

Sayangnya, Joko Driyono menegaskan belum bisa memaparkan dua tim lainnya. Meski begitu, ditambahkannya, laga akan dilangsungkan pada 22 dan 30 September. (esa/dzi)