PSSI Konfirmasi Tidak Ada Penghargaan Pemain Muda Terbaik Piala AFF 2022 yang Dimenangkan Marselino Ferdinan

Bola.net - PSSI mengonfirmasi tidak ada penghargaan untuk kategori pemain muda terbaik Piala AFF 2022 yang dimenangkan oleh gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan.
Sebelumnya, beredar pemberitaan yang menuliskan bahwa Marselino Ferdinan mendapatkan penghargaan pemain muda terbaik Piala AFF 2022 berkat aksinya bersama Timnas Indonesia.
Kabar Marselino Ferdinan menjadi pemain muda terbaik Piala AFF 2022 sudah bertebaran sejak Thailand menjuarai Piala AFF 2022 setelah mengalahkan Vietnam 3-2 secara agregat pada 16 Januari 2023.
Advertisement
Usut punya usut, penghargaan pemain muda terbaik Piala AFF 2022 itu tidak ada. Piala AFF 2022 hanya memberikan penghargaan buat MVP Award yang diraih Theerathon Bunmathan dari Thailand.
Selain itu, Piala AFF 2022 juga mengalokasikan penghargaan untuk top skor yang direbut Teerasil Dangda dari Thailand dan Nguyen Tien Linh dari Vietnam yang sama-sama mencetak enam gol.
"Kembali kami konfirmasi bahwa AFF tidak memberikan penghargaan untuk kategori pemain muda terbaik di Piala AFF 2022," tulis PSSI.
AFF Sedang Buat Poling
AFF sedang membuat pemungutan suara atau poling untuk merancang All-Star XI Piala AFF 2022 yang terdiri dari satu kiper, empat bek, tiga gelandang, dan tiga penyerang.
Selain itu, AFF juga mengadakan voting untuk best-game changing moment atau momen pengubah permainan terbaik di Piala AFF 2022 dengan enam nominasi.
Adapun, AFF terakhir kali memberikan penghargaan pemain muda terbaik Piala AFF adalah pada 2020 ketika direngkuh oleh bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Iwan Bule Segera Out dari PSSI, Bagaimana Nasib Program Naturalisasi, Lanjut atau Tidak?
- Sandy Walsh Buka-bukaan: Harusnya Bisa Main di Piala AFF 2022, tetapi Shin Tae-yong Bilang Tidak
- Marselino Ferdinan Pemain Muda Terbaik Piala AFF 2022, Berkat Kepercayaan Penuh Shin Tae-yong
- RESMI! Pratama Arhan Bertahan di Tokyo Verdy
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 18 Januari 2023 19:30
Belum Putuskan Nasib Shin Tae-yong, Exco PSSI Tunggu Laporan Indra Sjafri
-
Bola Indonesia 17 Januari 2023 22:51
Kurniawan Dwi Yulianto Beber Adanya Praktik Jual Beli Suara di KLB PSSI
-
Tim Nasional 17 Januari 2023 16:35
PSIS Semarang Tertarik Tunjuk Shin Tae-yong Sebagai Pelatih Kepala
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 05:29
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:54
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...