
Bola.net - Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, angkat bicara mengenai latihan Timnas Indonesia di Lapangan B Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Selasa (28/5/2024). Kondisi Lapangan B cukup buruk.
Awalnya, Timnas Indonesia berlatih di Lapangan B pada pukul 16.00 WIB. Namun, beberapa menit berselang, latihan Skuad Garuda berpindah ke Lapangan A.
Kondisi Lapangan B cukup buruk. Permukaan tanahnya tidak rata. Rumputnya juga berwarna kuning dan cokelat. Akibatnya, latihan Timnas Indonesia memakan korban.
Advertisement
Satu pemain Timnas Indonesia mengalami cedera ketika berlatih di Lapangan B, yaitu Yance Sayuri. Ketika latihan pindah ke Lapangan A, ia hanya duduk di pinggir lapangan.
"Jadi, saat latihan Timnas Indonesia kemarin, tidak ada pemain yang cedera karena lapangan. Jangan bikin hoaks," ujar Arya Sinulingga kepada wartawan, Rabu (29/5).
Stadion Madya Dipakai
Timnas Indonesia terpaksa berlatih di Lapangan B. Pasalnya, pada malam harinya, Stadion Madya, Jakarta, dipakai untuk uji coba antara Timnas Wanita Indonesia melawan Timnas Wanita Singapura.
"Kita tahu Timnas Indonesia makin seperti ini dan lapangannya ingin yang terbaik. Yang harus diketahui, lapangan latihan tidak jauh-jauh dari tempat menginap," tutur Arya Sinulingga.
"Itu pun karena Stadion Madya dipakai untuk Timnas Wanita Indonesia. Kalau hari ini, mudah-mudahan latihan di Stadion Madya," imbuhnya.
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026
Latihan ini digelar untuk persiapan Timnas Indonesia dalam lanjutan Putaran Kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda bakal menghadapi Irak dan Filipina.
Duel melawan Irak akan berlangsung pada 6 Juni 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Lima hari berselang, Timnas Indonesia bakal menjamu Filipina di venue yang sama.
Sebelum menghadapi Irak dan Filipina, Timnas Indonesia bakal beruji coba dengan Tanzania lebih dulu. Pertandingan persahabatan tersebut akan diadakan di Stadion Madya, pada 2 Juni 2024.
Daftar 22 Pemain Timnas Indonesia untuk Lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
• Kiper: M. Adi Satryo (PSIS), Ernando Ari (Persebaya).
• Bek: Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim), Muhammad Ferrari (Persija), Justin Hubner (Cerezo Osaka), Jay Idzes (Venezia), Rizky Ridho (Persija).
• Sayap: Pratama Arhan (Suwon FC), Asnawi Mangkualam (Port FC), Shayne Pattynama (KAS Eupen), Nathan Tjoe-A-ON (Heerenveen), Sandy Walsh (KV Mechelen), Yakob Sayuri (PSM), Yance Sayuri (PSM).
• Gelandang: Thom Haye (Heerenveen), Ivar Jenner (FC Utrecht), Ricky Kambuaya), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze).
• Penyerang: Dimas Drajad (Persikabo), Egy Maulana Vikri (Dewa United), Ragnar Oratmangoen (Fortuna Sittard), Rafael Struick (ADO Den Haag).
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jay Idzes Absen Saat Timnas Indonesia Lawan Tanzania dan Irak
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia Senior dan U-20 pada Juni 2024
- Makin Lengket dengan Christian Rontini, Amanda Gonzales Dilanda Dilema: Dukung Timnas Indonesia atau Filipina?
- Shin Tae-yong Tidak Anggap Piala AFF Penting, Media Vietnam: Padahal Belum Pernah Juara!
- Timnas Indonesia vs Irak: 3 Pemain Harus Bentrok dengan Rekan di Klub
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 06:21
-
tim nasional 21 Maret 2025 05:29
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...