PSSI Akan Naturalisasi 2 Pemain untuk Timnas Indonesia, Siapa?

PSSI Akan Naturalisasi 2 Pemain untuk Timnas Indonesia, Siapa?
Skuad Timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum laga versus Vietnam, Kamis (21/3/2024). (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga mengungkapkan bahwa pihaknya akan menaturalisasi dua pemain untuk Timnas Indonesia. Namun, identitas pemain tersebut masih dirahasiakan.

"Sesuai kata Pak Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mudah-mudahan akan ada dua pemain yang diproses dalam waktu dekat," ujar Arya usai buka bersama dengan PSSI Pers di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (2/4/2024).

"Pertama mereka harus datang ke sini dulu karena mereka harus pergi ke kedubesnya untuk menyatakan ingin pindah kewarganegaraan. Yang kedua harus tes kesehatan dan lain-lain. Setelah itu harus dicari waktu liburnya dia."

"Teman-teman kan tahu prosesnya, pas FMD (FIFA matchday) biasanya. Kita sedang cari celahnya siapa tahu ada bulan-bulan tertentu dia bisa pergi dan ini yang sedang diusahakan Pak Erick agar prosesnya jalan. Setelah itu baru ke BIN, Kemenpora, Mensesneg, DPR, presiden, dan sumpah. Mudah-mudahan bisa bagus prosesnya karena naturalisasi membuat tingkat permainan kita semakin baik," tambah Arya.

1 dari 1 halaman

Calvin Verdonk?

Saat ditanya apakah satu di antaranya adalah Calvin Verdonk, Arya enggan menjawab. Ia meminta untuk menunggu.

"Saya enggak mau ngomong Calvin. Yang pasti kalau dia belum sampai ke Indonesia kami gak mau ngomong, kami gak mau janji karena ada prosesnya," imbuh Arya.

Calvin Verdonk adalah pemain keturunan Aceh. Ayahnya berasal dari Serambi Mekkah, tepatnya Meulaboh. Pada musim ini bersama NEC Nijmegen, ia tampil 32 kali di semua kompetisi.

(Bola.net/Fitri Apriani)